Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perjalanan Jonatan Christie di China Open 2017 akhirnya terhenti oleh tunggal putra Hong Kong, Ng Ka Long Angus pada babak kedua, Kamis (16/11/2017).
Tunggal putra peraih emas SEA Games 2017 tersebut harus mengakui keunggulan gim pertama dengan skor 15-21.
Pada gim kedua, pertandingan berjalan ketat dengan perolehan angka yang saling menempel satu sama lain.
Ng Ka Long Angus mengakhiri paruh gim kedua dengan skor 11-10.
Pertandingan berlangsung semakin ketat di poin kritis menuju akhir gim kedua.
Jonatan terus memepet perolehan angka Ng Ka Long Angus dan sukses menyamakan poin menjadi 18-18.
(Result) MS-R2 #ChinaSSP : Ng Ka Long Angus [HKG] vs Jonatan Christie [INA] 21-15 21-18
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) November 16, 2017
Namun, tampaknya angka 18 menjadi angka terakhir yang dapat diperoleh Jonatan.
Tunggal putra terakhir Indonesia tersebut pun harus mengakui keunggulan sang lawan dengan skor 18-21 dalam waktu 41 menit.
Jonatan Christie gagal membalaskan dendam sang rekan, Anthony Sinisuka Ginting, yang kalah dari Ng Ka Long Angus di babak pertama.
Hasil ini juga membuat rekor pertemuan dua pemain ini menjadi sama, 2-2.
(Baca Juga: Kabar Gembira! Kompas TV akan Tayangkan China Open 2017 Sejak Babak Kedua, Ini Dia Jadwal Tayangnya)
Ng Ka Long Angus akan melanjutkan perjalanan ke perempat final China Open 2017 yang berlangsung pada Jumat (17/11/2017) di Fuzhou, China.
Kompas TV akan menyiarkan langsung perempat final China Open 2017 mulai pukul 15.00 WIB.