Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ternyata bukan hanya Praveen Jordan/Debby Susanto yang masuk dalam daftar unggulan yang terhenti pada babak pertama Hong Kong Open 2017, Rabu (21/11/2017).
Tercatat ada tiga unggulan pada nomor ganda campuran yang harus angkat koper lebih dulu.
Pasangan suami istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, menjadi unggulan yang pertama gugur pada Hong Kong Open 2017.
Selain itu, ada juga ganda campuran China, Lu Kai/Tang Jinhua, dan wakil Korea Selatan, Seo Seung-jae/Kim Ha-na, yang tersingkir.
Keempat unggulan tersebut terhenti di tangan ganda campuran non-unggulan.
(Baca Juga: Sirkuit Catalunya Kembali Alami Perubahan)
Berikut ini daftar unggulan pada nomor ganda campuran yang terhenti pada babak pertama Hong Kong Open 2017, Selasa (21/11/2017):
1. Praveen Jordan/Debby Susanto (2/Indonesia) vs Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman) (menang)
15-21, 19-21 (29 menit)
2. Chris Adcock/Gabrielle Adcock (3/Inggris) vs Mathias Christiansen/Christinna Pedersen (Denmark) (menang)
12-21, 19-21 (37 menit)
3. Lu Kai/Tang Jinhua (6/China) vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han (Singapura) (menang)
17-21, 13-21 (31 menit)
(Baca Juga: Hong Kong Open 2017 - Bermain Lebih Tenang Jadi Kunci Kemenangan Hafiz/Gloria)
4. Seo Seung-jae/Kim Ha-na (7)/Korea Selatan) vs Liao Min Chun/Chen Hsiao Huan (Taiwan) (menang)
16-21, 21-15, 16-21 (50 menit)
Pertandingan babak pertama ganda campuran digelar selama dua hari yakni mulai Selasa (21/11/2017).
Sebanyak empat pasangan memulai pertandingan pada Rabu (22/11/2017).
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on