Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hong Kong Open 2017 - Langkah Hendra Setiawan/Tan Boon Heong Terhenti di Hong Kong Open 2017

By Any Hidayati - Kamis, 23 November 2017 | 13:10 WIB
Pasangan ganda putra beda negara, Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia/Malaysia) saat menjalani laga melawan Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) pada babak kedua turnamen Jepang Terbuka di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Kamis (21/9/2017). Hendra/Tan kalah dengan skor 8-21-8, 13-21. (BADMINTON INDONESIA)

Hendra Setiawan menjadi wakil Indonesia pertama yang bertanding di babak kedua Hong Kong Open 2017.

Hendra yang berpasangan dengan atlet Malaysia, Tan Boon Heong, harus menghadapi pasangan dari Negeri Jiran, Ong Yew Sin/Tan Wee Kiong.

Hendra/Tan memimpin sejak paruh pertama gim pertama.

Pada paruh kedua, Hendra/Tan masih memimpin dengan 18-15.

Pertandingan gim pertama pun menjadi milik Hendra/Tan dengan skor 21-17.


Skor akhir Hendra Setiawan/Tan Boon Heong di babak kedua Hong Open 2017 saat melawan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Tan Wee Kiong, pada Kamis (23/11/2017).(youtube.com/Smash Nation)

Pada paruh pertama gim kedua dominasi Hendra/Tan berlanjut dan unggul 11-9.

Pada paruh kedua, Ong/Tan sukses mengungguli Hendra/Tan 16-14.

Hendra/Tan yang tak mau kehilangan gim kedua lalu menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

(Baca Juga: Ini Dasar IBL Memberi Hukuman Seumur Hidup kepada Pelaku Match Fixing)