Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Duel antara dua tim bertabur bintang terjadi pada laga lanjutan NBA musim 2017/18 yang digelar Rabu (22/11/2017) waktu Amerika Serikat atau Kamis pagi WIB.
Oklahoma City Thunder yang diperkuat trio Westbrook-George-Anthony menjamu tim juara NBA musim lalu, Golden State Warriors, di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma, Amerika Serikat.
Thunder berhasil mencetak poin lebih dulu, namun Warriors langsung suskes membalikkan keadaan lewat dua tembakan 3 poin dari pemain Warriors, Kevin Durant dan Klay Thompson.
.@KDTrey5 & @KlayThompson with back-to-back threes to open the scoring for the Dubs pic.twitter.com/nZ7KgP7sDv
— Golden State Warriors (@warriors) November 23, 2017
Oklahoma City Thunder pun berhasil menyamakan kedudukan, bahkan berbalik unggul lewat poin yang dicetak Paul George.
JGrant is a blocking machine...and it's paying off on the other end. pic.twitter.com/ue0TOCkDAJ
— OKC THUNDER (@okcthunder) November 23, 2017
Momentum keunggulan ini berhasil dijaga oleh Thunder dan menutup kuarter pertama dengan skor 33-26.
(BACA JUGA : Donald Trump Kembali Bikin Heboh dengan Menyebut Ayah Lonzo Ball Bodoh)
Tren positif Oklahoma City Thunder pun berlanjut pada kuarter kedua melalui kontribusi yang diberikan oleh trio pemain megabintang mereka.
No Words. pic.twitter.com/o4SeOOJidA
— OKC THUNDER (@okcthunder) November 23, 2017
Pada kuarter kedua, sorotan sempat tertuju kepada Russell Westbrook yang terlibat friksi dengan pemain Warriors yang sempat menjadi pujaan publik Thunder, Kevin Durant.
Tak hanya saling adu skill di atas lapangan, Westbrook dan Durant juga tampak saling melontarkan trash talk.
ICYMI: KD/Russ with some friendly trash talk pic.twitter.com/kA3VU59PXJ
— Warriors on NBCS (@NBCSWarriors) November 23, 2017
Walaupun Warriors mencoba untuk bangkit, namun dominasi Russell Westbrook dkk terus berlanjut saat pertandingan memasuki kuarter ketiga.
Tampaknya hari itu memang tidak berpihak ke kubu Warriors karena beberapa pemain arahan Steve Kerr itu kerap melakukan error.
Russ TOKD TORuss Dunk pic.twitter.com/oMR45oQxOF
— Warriors on NBCS (@NBCSWarriors) November 23, 2017
Golden State Warriors sebenarnya sempat mencetak poin lebih banyak dari Oklahoma City Thunder pada kuarter keempat, namun keunggulan Thunder sudah terlampau jauh untuk dikejar.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 108-91 untuk kemenangan Oklahoma City Thunder dan Russel Westbrook keluar sebagai pemain paling moncer dengan catatan 34 poin, 10 rebound, 9 assist.
Berikut hasil lengkap pertandingan NBA yang digelar Rabu (22/11/2017) waktu Amerika Serikat.
Washington Wizards 124-129 Charlotte Hornets
Brooklyn Nets 109-119 Cleveland Cavaliers
Portland Trail Blazers 81-101 Philadelphia 76ers
LA Clippers 116-103 Atlanta Hawks
Boston Celtics 98-104 Miami Heat
Toronto Raptors 100-108 New York Knicks
Denver Nuggets 95-125 Houston Rockets
Dallas Mavericks 95-94 Memphis Grizzlies
Orlando Magic 118-124 Minnesota Timberwolves
San Antonio Spurs 90-107 New Orleans Pelicans
Golden State Warriors 91-108 Oklahoma City Thunder
Milwaukee Bucks 113-107 Phoenix Suns
Chcago Bulls 80-110 Utah Jazz
Los Angeles Lakers 102-113 Sacramento Kings
*Nama tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.