Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam sebuah pertandingan sepak bola yang disiarkan langsung di televisi, kehadiran komentator selalu menjadi warna bagi penontonnya.
Valentino Jebret Simanjuntak adalah salah satu komentator yang aksinya selalu dinanti-nanti pencinta sepak bola tanah air.
Gaya bahasa yang digunakan selalu membuat penonton terhibur.
Kali ini Valentino memberikan tantangan kepada artis cantik, Kartika Putri untuk memperagakan gaya seorang komentator.
Menariknya, tantangan kali ini Kartika Putri harus memakai bahasa daerahnya, yaitu Bahasa Jawa Ngapak.
(Baca juga: Kumpulan Aksi Kocak Kiper Timnas Guyana Ini Dijamin Bikin Kamu Tertawa Kepingkal-pingkal)
Tanpa rasa ragu, Kartika pun langsung menerima tantangan itu.
Aksi kartika pun direkam oleh Valentino lalu dibagikan ke akun Instagramnya.
"Ketika Kartika Putri ngapak jadi komentator jebreet," tulis Valentino sebagai keterangan unggahannya.
Ternyata Kartika Putri mempunyai bakat untuk jadi komentator sepak bola, dengan lantangnya dia pun berteriak layaknya komentator berpengalaman.