Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Terpopuler Olimpik Kamis (24/11/2017) - Hong Kong Open 2017 Semakin Memanas dan Bos Repsol yang Terkejut karena Ini

By Any Hidayati - Jumat, 24 November 2017 | 10:56 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat menjalani laga melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, pada babak kedua turnamen Hong Kong Terbuka 2017 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Kamis (23/11/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Hong Kong Open 2017 semakin memanas mendekati final pada Minggu (26/11/2017).

Satu per satu wakil Indonesia mulai berguguran dan hanya menyisakan tiga wakil di perempat final.

Unggulan dari berbagai negara pun mulai rontok seiring bergantinya hari.

Selain Hong Kong Open 2017, Valentino Rossi ternyata juga masih memiliki pesona untuk merangsek di tengah turnamen bulu tangkis.

(Baca Juga: Hong Kong Open 2017 - Jadwal Pertandingan 3 Wakil Indonesia pada Perempat Final, Jumat (24/11/2017))

Berikut ini 5 berita terpopuler kanal Olimpik BolaSport.com pada Kamis (23/11/2017):

1. Hong Kong Open 2017 - Wakil Unggulan Mulai Gugur di Hari Kedua, Salah Satunya Sang Juara Bertahan Ganda Putra


Pasangan ganda putra Jepang, Takeshi Kamura (kiri)/Keigo Sonoda, melakukan selebrasi setelah mengalahkan Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) pada babak final Hong Kong Terbuka di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Minggu (27/11/2016).(JAYNE RUSSELL/AFP PHOTO)

Siapa sangka jika selain wakil unggulan, Hong Kong Open 2017 juga mulai menghentikan langkah sang juara bertahan.

Ganda putra asal Jepang yang sukses menjadi kampiun tahun lalu pun harus rela menjadi salah satu wakil yang pulang lebih awal.

2. Hong Kong Open 2017 - Marcus/Kevin Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Maju ke Perempat Final

Kecemerlangan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya di Hong Kong Open 2017 menjadikan mereka sebagai wakil pertama Indonesia di perempat final.

(Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP - Ketika Marc Marquez dan Andrea Dovizioso Saling Menatap di Pitlane Sirkuit Jerez)

Marcus/Kevin sukses meneruskan tren positif yang mereka peroleh di China Open 2017.

3. Hong Kong Open 2017 - Greysia/Apriyani Susul Marcus/Kevin ke Perempat Final


Pasangan ganda putra Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, mengembalikan kok ke arah Du Yue/Li Yinhui (China) pada babak pertama Hong Kong Terbuka yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Rabu (22/11/2017).(BADMINTON INDONESIA)

Kemenangan Marcus/Kevin menular ke ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Ganda putri terakhir Indonesia tersebut sukses melaju ke perempat final Hong Kong Open 2017.

4. Hong Kong Open 2017 - Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro Kembali Tundukkan Wakil Denmark Ini

Sebagai wakil terakhir Indonesia di babak kedua, Ahsan/Rian sukses mengulang kesuksesan saat bertemu ganda putra Denmark.

Kemenangan tersebut membuat Ahsan/Rian sukses menembus babak perempat final.

5. Bos Tim Repsol Honda Tidak Menyangka Akan Pensiun Mendahului Valentino Rossi


Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, beraksi saat sesi kualifikasi MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Sabtu (11/11/2017).(YAMAHAMOTOGP.COM)

Valentino Rossi dapat dikatakan sebagai legenda MotoGP dengan segudang pengalaman bersamanya.

Hingga kini Rossi masih aktif balapan dan membuat bos tim Repsol Honda tak menyangka harus pensiun lebih dulu dari The Doctor.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P