Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peringkat Bulu Tangkis Dunia - Jonatan Christie Naik 2 Strip, Sementara Peringkat Anthony Ginting Tidak Berubah

By Susi Lestari - Jumat, 24 November 2017 | 18:36 WIB
Pelatih kepala tunggal putra nasional, Hendry Saputra (tengah) berpose dengan Jonatan Christie (paling kiri) dan Anthony Sinisuka Ginting setelah menjalani final Korea Terbuka di SK Handball Stadium, Minggu (17/9/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah memperbahari peringkat pemain bulu tangkis pada Kamis (23/11/2017).

Peringkat ini diperbaharui usai digelar turnamen China Open Super Series 2017, 14-19 November 2017.

Pada pekan 47 musim ini, peringkat pebulu tangkis Indonesia sektor tunggal putra semakin baik.

Perbaikan di peringkat terjadi dialami oleh Jonatan Christie.

Pebulu tangkis yang akrab dipanggil Jojo pada pekan sebelumnya berada di posisi 17.

(Baca Juga:Hong Kong Open 2017 - Marcus Gideon/Kevin Sanjaya ke Semifinal Setelah Sukses Tikung Wakil Malaysia)

Berkat penampilan yang cukup bagus di China Open 2017, yakni bisa melaju ke babak kedua setelah mengalahkan Lin Dan (China) dengan skor 21-19, 21-16, membuat peringkat Jojo naik dua strip.

Dikutip BolaSport.com dari BWF Badminton, pada pembaharuan peringkat, saat ini Jonatan menempati urutan 15 dengan raihan poin 49.257.

Sementara Jonatan naik dua strip, hal yang berbeda dialami oleh Anthony Sinisuka Ginting.

Anthony tidak mengalami kenaikan atau penurunan tingkat dibandingkan dengan pekan sebelumnya.

(Baca Juga: F1 GP Abu Dhabi 2017 - Sebastian Vettel Berhasil Ungguli Lewis Hamilton di FP1)

Baik pekan lalu maupun sekarang, peringkat Anthony masih sama yakni urutan 14 dengan koleksi 49.678 poin.

Pada sektor tunggal putra, Viktor Axelsen dari Denmark tetap berada di posisi nomor satu.

Menyusul Axelsen adalah Son Wan-ho (Korea Selatan) yang kini berada di peringkat dua dunia.

Sementara Kidambi Srikanth dari India berada di posisi ketiga.

 

Manchester United memang harus menyerah 0-1 dari Basel pada matchday kelima Liga Champions, Kamis (23/11/2017), tetapi ada rekor menarik yang dibuat oleh Zlatan Ibrahimovic. Pertandingan melawan Basel itu adalah pertandingan pertama Zlatan Ibrahimovic bersama Manchester United di Liga Champions. Musim lalu, Zlatan dan Manchester United hanya tampil di Liga Europa. Baru satu musim bermain di Old Trafford, Zlatan sukses membawa The Red Devils menjadi juara Liga Europa musim 2016-2017. Ternyata Zlatan adalah pemain pertama yang bermain di Liga Champions bersama 7 tim berbeda. #zlatanibrahimovic #ibra #ibracadabra #ibrahimovic #ajax #juventus #intermilan #acmilan #barcelona #fcbarcelona #psg #manchesterunited #manutd

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P