Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, sukses mengantongi tiket semifinal Korea Masters 2017.
Tiket tersebut didapat Hafiz/Gloria usai menaklukkan ganda campuran unggulan dua dari Singapura, Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han.
Hafiz/Gloria hanya membutuhkan waktu 32 menit untuk mengakhir perjuangan Hee/Tan dua game langsung dengan skor 21-16, 21-14, pada pertandingan yang digelar di Yeomju Gymnasium, Gwangju, Korea Selatan, Jumat (1/12/2017).
Selanjutnya di semifinal, Hafiz/Gloria akan berhadapan dengan unggulan empat tuan rumah, Seo Seung-jae/Kim Ha-na.
(Baca Juga:Peringkat Bulu Tangkis Dunia - Bukti Kalau Tontowi/Liliyana Jadi Ganda Campuran Terbaik Indonesia)
Pertandingan ini menjadi yang pertama kali bagi kedua pasangan tersebut.
"Buat pertandingan semifinal kami tetap usaha. Fokus sama diri sendiri dan partner," kata Gloria usai pertandingan dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Kami telah mempelajari permainan mereka dari video. Kami jalani satu-satu dulu. Puji Tuhan kalau bisa menang, kami akan usaha lagi," tambah Gloria.
Pada babak sisa laga turnamen ini, Hafiz/Gloria dikepung tiga pasangan ganda campuran Korea Selatan.
(Baca Juga: Peringkat Bulu Tangkis Dunia - Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting Sama-sama Naik)
Jika berhasil mengatasi Seo/Kim, Hafiz Gloria akan berhadapan antara unggulan satu, Choi Sol-gyu/Chae Yoo-jung atau unggulan tujuh, Kom Won-ho/Shin Seung-chan.
Pertandingan semifinal antara Hafiz/Gloria melawan Seo/Kim akan digelar pada Sabtu (2/12/2017) mulai pukul 11.00 waktu setempat atau pukul 09.00 WIB.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on