Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah LeBron James, Kini Giliran Bintang Warriors yang Dikeluarkan dari Pertandingan

By Doddy Wiratama - Sabtu, 2 Desember 2017 | 17:10 WIB
Kevin Durant ketika Golden State Warriors bertemu Miami Heat pada Senin (6/11/2017) di Oracle Arena, Oakland, California. (NBA)

Golden State Warriors menjalani laga ke-23 musim reguler NBA 2017/18 dengan bertandang ke markas Orlando Magic, Jumat (1/12/2017) waktu Amerika Serikat.

Bermain di Amway Center, Orlando, Golden State Warriors berhasil meraih kemenangan dengan skor akhir 133-112.

Meskipun sukses memetik hasil positif, namun kemenangan Warriors ini diwarnai dengan insiden yang dialami pemain bintang mereka, Kevin Durant.

Durant harus menyudahi laga terlebih dahulu setelah wasit menjatuhkan putusan ejection kepada pemain Warriors bernomor punggung 35 tersebut.

(BACA JUGA : Hasil NBA - Oklahoma City Thunder Bangkit dari Keterpurukan, Lagi)

Kejadian bermula saat Kevin Durant yang sedang berusaha melakukan tembakan dilanggar oleh pemain Orlando Magics, Elfrid Payton.

Durant merasa seharusnya mendapatkan dua kesempatan tembakan bebas, namun salah satu ofisial yang bertugas, Eric Lewis, bependapat lain.

Pemain 29 tahun itu tampak tidak terima dengan keputusan tersebut, sehingga sedikit mempengaruhi permainannya.

Hal tersebut terbukti pada saat Golden State Warriors melakukan skema serangan berikutnya, ketika Durant berhasil memasukkan bola meski mendapat hadangan dari Aaron Gordon.

Setelah Kevin Durant berhasil mencetak skor, forward Warrior itu berbalik badan ke arah wasit dan dianggap melakukan konfrontasi yang akhirnya mendapat technical foul.

Kontan saja Durant tidak terima dengan keputusan wasit hingga mengeluarkan kata yang tidak pantas.

Pada akhir laga pemain pemilik tinggi 206cm ini pun berkomentar tentang apa yang terjadi.

"Wasitlah yang mengatur pertandingan. Jadi jika mereka sedang tidak enak badan, wasit bisa memutuskan apa yang mereka mau," kata Kevin Durant dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Saya harus sadar bahwa merekalah yang berkuasa. Saya harus diam dan menerima keputusan wasit."

Kevin Durant bukan pemain megabintang satu-satunya yang diusir dari pertandingan selama pekan ini.

Pada Selasa (28/11/2017) LeBron James dikeluarkan dari laga dan Anthony Davis mengalami hal serupa pada Rabu (29/11/2017).

 

Asian Para Games 2018 Indonesia! Inspiring, Spirit and Energy! #AsianParaGames2018 #NyalakanSemangat #KitaSamaKitaIndonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P