Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alvaro Morata (Chelsea) hanya meraih satu poin setelah menjadi pemain paling laris pada gameweek ke-14.
Pada gameweek ke-15, Sterling melanjutkan kutukan itu dengan hanya menghasilkan 2 poin.
(Baca Juga: Pedas! Jose Mourinho Kaitkan Selebrasi Berlebihan dengan Tingkat Pendidikan Skuat Manchester City)
Tepat satu pekan yang lalu, Philippe Coutinho (Liverpool) juga tak bisa menampik kutukan tersebut.
Coutinho hanya menghasilkan 1 poin pada gameweek ke-16.
WHEN WILL IT END! The most transferred in curse lives on
GW9: Sterling 0pts
— Fantasy Premier League (@OfficialFPL) 13 Desember 2017
GW10: Aguero 0pts
GW11: Kane 2pts
GW12: SALAH 16pts
GW13: Pogba 3pts
GW14: Morata 1pt
GW15: Sterling 2pts
GW16: Coutinho 1pt
GW17: Kane 2pts#FPL pic.twitter.com/adIWzEmBgr
Kutukan tersebut sempat berhenti pada gameweek ke-12, ketika Mohamed Salah (Liverpool) menjadi pemain yang paling banyak dibeli para manajer FPL.
(Baca Juga: Abaikan Persahabatan Masa Lalu, Pep Guardiola Tak Sudi Minta Maaf kepada Jose Mourinho)
Pemain asal Mesir itu berhasil mengemas 16 poin dan menjadi anomali.
Bukan hanya Kane yang terkena sial pada pekan ke-17.
Nasib buruk juga diikuti pemain paling laris kedua, yaitu Roberto Firmino (Liverpool).
Will @HKane defy the Most Transferred In curse...?#FPL pic.twitter.com/ArmM2qQ5cP
— Fantasy Premier League (@OfficialFPL) 13 Desember 2017
Firmino hanya mengumpulkan dua poin pada gameweek ke-17.
(Baca Juga: Bunga Persahabatan Jose Mourinho-Pep Guardiola yang Kuncup dan Layu di Barcelona)