Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelen, berhasil melaju ke babak semifinal turnamen BWF World Superseries Finals 2017.
Tiket ke babak empat besar didapat oleh Axelsen yang berstatus juara bertahan setelah melakoni laga ketiga melawan wakil Taiwan, Chou Tien Chen.
Melawan Chou, Viktor Axelsen harus bertanding selama 1 jam 7 menit pada laga yang digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, Jumat (15/12/2017).
Tunggal putra Denmark ini lebih dahulu tertinggal 1-3 dari Chou Tien Chen sebelum menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
(Baca Juga: BWF Superseries Finals 2017 - Perjuangannya Kandas, Pemain Ini Sandarkan Harapan ke Pundak Wakil Lain)
Setelah menyamakan poin, pemain nomor satu dunia itu pun berbalik unggul hingga meraih game point terlebih dahulu.
Gim pertama pun berakhir dengan kedudukan 21-16 untuk kemenangan Viktor Axelsen.
Pada gim kedua, Chou tidak mau menyerah dan terus memberikan perlawanan kepada Axelsen.
Stamina Viktor Axelsen yang tampak mulai berkurang di gim kedua menjadi keuntungan tersendiri bagi Chou Tien Chen.
Tanpa menunggu waktu lama, Chou segera mengakhiri gim kedua dengan keunggulan jauh, 21-14, dan memaksa dilanjutkan ke rubber games.
Di gim penentuan ini, Viktor Axelsen sukses bangkit kembali saat mampu unggul 12-7 selepas interval.
(Baca Juga: Atap Bocor Jadi Masalah di Gedung Baru Milik Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia)
Usai mendulang poin terus-menerus, pebulu tangkis berusia 23 tahun itu pun berhasil mengakhiri gim ketiga dengan kemenangan 21-15.
Hasil ini membuat Axelsen menjadi wakil Grup B di sektor tunggal putra yang lolos ke babak empat besar BWF Superseries Finals 2017.
Selain Viktor Axelsen, Shi Yuqi dari China terlebih dahulu berhasil meraih tiket semifinal dari grup yang sama.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on