Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda campuran nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei/Chen Qingchen, punya misi tersendiri saat bertolak ke turnamen BWF Superseries 2017.
Jalinan kerja sama Zheng/Chen di atas lapangan bukan cuma sekadar reuni semata, melainkan juga untuk mempertahankan gelar juara.
Tahun lalu, Zheng/Chen naik ke podium kampiun setelah menundukkan wakil Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.
Mereka meraih gelar BWF Superseries Finals untuk kali pertama seusai memenangi laga final dengan skor 21-12, 21-12.
Bermodal hasil itulah, Zheng/Chen yang dipisah sejak turnamen Macau Open 2017, November lalu, kembali dipasangkan.
Target tinggi pun dipatok asosiasi bulu tangkis China kepada mereka.
Apalagi, pasca-kegagalan mempertahankan gelar juara ganda putri bersama Jia Yifan, Chen tak lagi punya alasan untuk tidak fokus bertanding bersama Zheng.
Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, performa duet Zheng/Chen terbilang mumpuni.
Dari lima pertandingan yang dimainkan, hanya laga melawan wakil Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, yang nyaris mencapai 1 jam.
Selebihnya, semua pertarungan selalu bisa diselesaikan dengan kemenangan oleh Zheng/Chen dalam tempo maksimal 40 menit.
Secara keseluruhan, Zheng/Chen membutuhkan waktu bertanding selama 191 menit alias 3 jam 11 menit untuk mempertahankan gelar juara mereka.
Artinya, jika dirata-rata, Zheng/Chen cuma perlu 38,2 menit untuk mengalahkan lawan mereka.
Satu hal yang menarik, rata-rata waktu bertanding yang diperlukan Zheng/Chen tahun ini juga terjadi pada 2016.
Sama persis seperti tahun ini, tahun lalu, Zheng/Chen juga membutuhkan total waktu bertanding selama 191 menit untuk menjejak podium kampiun.
Berikut catatan waktu pertandingan Zheng/Chen pada BWF Superseries Finals 2016 dan 2017.
2017
Penyisihan Grup A
vs Kenta Kazuno/Ayane Kurihara (JPN) 21-16, 21-12 - 33 menit
vs Praveen Jordan/Debby Susanto (INA) 21-12, 19-21, 21-16 - 51 menit
vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (HKG) 21-10, 21-18 - 29 menit
Semifinal
vs Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir 21-12, 21-17 - 38 menit
Final
vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (HKG) 21-15, 22-20
Total waktu bertanding: 191 menit
2016
Penyisihan Grup B
vs Lu Kai/Huang Yaqiong (CHN) 21-18, 13-21, 21-14 - 44 menit
vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (ENG) 21-17, 21-17 - 38 menit
vs Kenta Kazuno/Ayane Kurihara (JPN) 21-19, 21-14 - 32 menit
Semifinal
vs Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (DEN) 21-14, 21-18 - 47 menit
Final
vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (ENG) 21-12, 21-12 - 30 menit
Total waktu bertanding: 191 menit
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on