Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jagoannya Tidak Menang Penghargaan BBC, Kantor Polisi Jadi Korban

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 19 Desember 2017 | 07:30 WIB
Polisi berkuda melindungi para penggemar yang akan menyaksikan pertandingan Inggris kontra Prancis di Stadion Wembley, London, Inggris, 17 November 2015. (LEON NEAL/AFP)

Tidak hanya pelari Mo Farah yang terkejut ketika memenangi penghargaan BBC Sport Personality of the Year yang digelar Minggu (17/12/2017).

Tetapi juga beberapa penggemar atlet olahraga Inggris lainnya hingga membuat mereka kecewa berat.

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, beberapa nama atlet ternama juga ikut bersaing dengan Mo Farah untuk meraup voting terbanyak.

Mulai dari petinju Anthony Joshua, pebalap World Superbike Jonathan Rea, hingga kampiun Formula 1 tahun ini Lewis Hamilton.

Bahkan karena tidak terima dengan hasil voting tersebut, ada fans yang menelepon kantor polisi untuk melakukan protes.

(Baca Juga: Kelas! Begini Kronologi Aksi Sportif Viktor Axelsen pada Laga Penentuan BWF Superseries Finals 2017)

Akibatnya Kepolisian Daerah Chesire (Inggris) harus memberikan imbauan agar tidak ada lagi yang membuang waktu mereka untuk mendengarkan keluhan tidak berguna itu.

"Menghubung 101 untuk memprotes kalau orang yang anda voting tidak memenangi Sports Personality of the Year Award bukan merupakan cara yang tepat untuk memanfaatkan jasa ini dan sebuah pemborosan 15 poundsterling,"

"Tolong berpikir lebih dahulu sebelum menghubungi kami," tulis Kepolisian Chesire melalui akun twitter mereka.

(Baca Juga: Sering Dikritik Sebagai Pebalap Agresif, Johann Zarco: Itu Bagus Bagi Saya)