Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adu gengsi antar-klub Ibu Kota terjadi pada pertandingan yang mempertemukan Stapac Jakarta dengan Pelita Jaya Jakarta pada lanjutan IBL 2017/2018, Senin (25/12/2017).
Duel dua tim besar yang berlangsung di Sritex Arena Solo ini berlangsung imbang pada kuarter pertama.
Pada kuarter kedua Pelita Jaya Jakarta mulai berhasil menjauh dan menutup babak dengan keunggulan 12 poin atas Stapac Jakarta.
Usai turun minum, dominasi Pelita Jaya semakin menjadi-jadi hingga akhirnya sukses unggul jauh pada akhir kuarter ketiga dengan skor 59-38.
(Baca Juga : IBL 2017/2018 - Pelita Jaya Tutup Seri Solo dengan Raih Kemenangan atas Stapac)
Meskipun di atas kertas kedua tim tampak berjarak sangat jauh, namun kuarter ketiga ini tetap berjalan seru berkat duel dunk yang terjadi di antara big man kedua tim
Chester Jarell Giles (Pelita Jaya) terlebih dahulu memulai rentetan dunk pada saat kuarter ketiga baru berjalan 41 detik.
Sekitar semenit berselang, giliran big man Stapac Nate Barfield yang melakukan dunk.
Tak cukup di situ, CJ Giles kembali melakukan dunk pada saat kuarter ketiga menyisakan 6 menit 21 detik.
Namun lagi-lagi, Barfield memberikan jawaban dengan aksi serupa yang dilakukan 70 detik berselang.
Sayangnya, Nate Barfield tidak mampu membuat Stapac Jakarta memenangi pertandingan dan harus mengaku kalah dengan skor akhir 67-76.
Selamat Hari Natal bagi kalian yang merayakan. Semoga bahagia, damai dan sejahtera. #natal
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on