Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curhat Andakara Prastawa Soal Kekalahan Stapac Jakarta dari Pelita Jaya pada Christmas Games

By Any Hidayati - Selasa, 26 Desember 2017 | 15:47 WIB
Pemain Pelita Jaya, Wayne Lyndon Bradford, mencoba melakukan tembakan saat pertandingan melawan Stapac Jakarta di seri tiga IBL 2017/2018 di GOR Sritex Arena, Solo pada Senin (25/12/2017). (FABIANUSRIYAN/BOLASPORT.COM)

Kemenangan tentu menjadi hal yang selalu diinginkan para pemain di setiap pertandingan yang diikuti.

Begitu pula yang dialami oleh pemain Stapac JakartaAndakara Prastawa Dhyaksa, yang baru saja menderita kekalahan dari Pelita Jaya pada lanjutan laga IBL 2017-2018 yang bertepatan dengan Hari Natal 2017.

Pada Senin (25/12/2017), dua klub basket Ibu Kota tersebut menjalani laga penutup seri ketiga IBL 2017-2018 di Kota Solo.

Pada laga yang digelar di Sritez Arena tersebut, Stapac Jakarta harus mengakui keunggulan Pelita Jaya dengan skor akhir 67-76.

Prastawa pun berbagi cerita tentang pertandingan yang menjadi kekalahan kali kedua timnya dari Pelita Jaya pada musim ini. 

(Baca Juga: Pebalap Tertinggi MotoGP Sesalkan Kegagalannya Tunggangi Motor Andrea Dovizioso)

"Sebenarnya kita sudah bagus, turn over kami cuma 8 sedangkan mereka 23, tapi kami enggak bisa memaksimalkan tembakan-tembakan," ujar Prastawa kapada BolaSport.com seusai pertandingan.

Pebasket yang akrab disapa Pras tersebut mengaku jika Stapac Jakarta memiliki banyak kesempatan yang terbuang selama pertandingan.


Pemain Stapac Jakarta, Andakara Prastawa, saat beraksi dalam lanjutan laga IBL 2017/2018 yang digelar di Solo, Senin (25/12/2017).(FABIANUS RIYAN ADHITAMA/BOLASPORT.COM)

Pria 25 tahun ini pun sempat mendapat unsportsman foul pada pertandingan tersebut.