Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim kompetisi 2017 terasa istimewa bagi petenis tunggal putri asal Spanyol, Garbine Muguruza
Garbine Muguruza menunjukkan dirinya sedang berada pada puncak penampilannya di dunia tenis.
Dari data yang didapat BolaSport.com, Muguruza tercatat mengikuti 22 turnamen sepanjang 2017, di mana dua di antaranya berhasil menjadi juara.
Salah satu kompetisi yang berhasil dimenangi oleh Garbine Muguruza adalah turnamen tenis level grand slam, Wimbledon 2017.
Tak hanya itu, perempuan 24 tahun ini sempat menjadi petenis putri nomor 1 dunia meski hanya bertahan selama 4 minggu.
(Baca Juga : Rahasia Sukses Rafael Nadal di Dunia Tenis)
Garbine Muguruza pun sudah menentukan target yang akan dicapainya pada musim kompetisi 2018.
"Tahun 2017 saya tampil sangat baik. Pada tahun depan saya ingin dapat kembali tampil di WTA Finals dan bersaing memperebutkan posisi pertama," kata Muguruza dikutip BolaSport.com dari WTA Tennis.
Muguruza yang saat ini menduduki peringkat 2 WTA mengaku tertantang menetapkan target tinggi walaupun akan terasa sulit mencapainya.
"Saya tak tahu jika ada pemain yang tidak menginginkan untuk menjadi petenis nomor satu di dunia."