Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu, mengakui jika rivalitas selalu ada di sebuah turnamen.
Termasuk persaingan antara dirinya dan Saina Nehwal yang merupakan tumpuan tunggal putri India.
"Rivalitas selalu ada. Saat bermain di lapangan setiap orang pasti ingin menang, semuanya memiliki ambisi untuk menang," kata Sindhu seperti dikutip BolaSport.com dari Indian Express.
Menurut Sindhu, sudah sewajarnya sebuah rivalitas dibangun pada sebuah pertandingan.
(Baca Juga: Tak Bisa Geser Peringkat Tai Tzu Ying, Akane Yamaguchi Unggul Lewat Ini)
"Rivalitas itu perlu juga dan setiap orang memilikinya," ujar Sindhu melanjutkan.
Peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 tersebut mengaku jika hubungannya dengan Nehwal di luar lapangan terbilang tak terlalu akrab.
Perbedaan waktu dan porsi latihan membuat Nehwal dan Sindhu tak memiliki cukup banyak waktu untuk duduk dan berbincang.
Menurut catatan BWF, Sindhu dan Nehwal dua kali bertemu dengan rekor pertemuan 1-1.
(Baca Juga: Tak Lagi Muda, Vince Carter Sukses Catatkan Rekor Penting Saat Kalahkan Cleveland Cavaliers)
Runner-up Kejuaraan Dunia 2017 tersebut pun diperkirakan bisa bertemu dengan Nehwal pada liga antar klub bertajuk Premier Badminton League musim ketiga.
Sindhu berada di klub Chennai Smashers, sedangkan Nehwal bagian dari Awadhe Warriors.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on