Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

DeMar DeRozan Menggila, Toronto Raptors Buka 2018 dengan Kemenangan Lewat Overtime

By Doddy Wiratama - Selasa, 2 Januari 2018 | 12:39 WIB
Pemain Toronto Raptors, DeMar DeRozan, saat melepaskan tembakan pada laga melawan Milwaukee Bucks dalam lanjutan musim reguler NBA 2017/2018, Senin (1/1/2018) waktu Kanada. (twitter.com/Raptors)

Toronto Raptors melakoni lanjutan musim reguler NBA 2017/2018 dengan menjamu Milwaukee Bucks pada Senin (1/1/2018) petang waktu Kanada atau Selasa pagi WIB.

Tampil di Air Canada Centre, Kanada, Toronto Raptors langsung tampil menggebrak dengan mencetak 9 angka beruntun lewat tangan DeMar DeRozan.

Penampilan cemerlang DeRozan pun berlanjut sepanjang kuarter pertama dengan berhasil mencetak 21 angka.

Berkat pemain bernomor punggung 10 itu, Raptors sukses menjaga momentum keunggulan dan menutup kuarter pertama dengan skor 35-30.

Milwaukee Bucks mencoba bangkit dan sempat berbalik unggul saat kuarter kedua berjalan 3 menit 40 detik.

Sisa kuarter kedua berlangsung sengit saat kedua tim saling bergantian memimpin perolehan poin.

Namun tim tuan rumah akhirnya berhasil kembali unggul atas Bucks pada akhir kuarter II dengan selisih dua bola, 60-56.

(Baca Juga : Lewat Drama 2 Overtime, Houston Rockets Menutup Tahun dengan Kalahkan LA Lakers)

Memasuki kuarter ketiga, Toronto Raptors dan Milwaukee Bucks tampil sama kuat.

Dari data yang didapat BolaSport.com, kedua tim sama-sama sukses mencetak 28 angka selama kuarter ketiga berlangsung.

Pada kuarter keempat, laga memanas saat Milwaukee Bucks berhasil mengejar dan kembali unggul pada awal babak.

Jump shot Khris Middleton sukses membawa Bucks unggul 92-90 saat kuarter IV berlangsung 160 detik.

Laga berlangsung lebih alot pada sisa kuarter saat kedua tim hanya terpaut 3 poin pada pertandingan yang menyisakan 90 detik.

Dua tembakan DeMar DeRozan sukses menyeimbangkan kedudukan di angka 114 yang berakhir hingga buzzer akhir berbunyi.

Pertandingan antara Toronto Raptors dan Milwaukee Bucks pun dilanjutkan dengan menggelar babak overtime selama 5 menit.

Pada babak tambahan, Bucks berhasil mencatat poin lebih dahulu lewat tembakan tiga angka Eric Bledsoe.

Tertinggal lebih dahulu tidak membuat Toronto Raptors kehilangan semangat.

Justru tim tuan rumah berhasil membalas dengan mencetak 7 angka beruntun di mana 4 di antaranya datang dari DeRozan.

Momentum tersebut dapat dimanfaatkan oleh Raptors sebelum akhirnya mengunci laga dengan skor akhir 131-127.

Toronto Raptors patut berterimakasih kepada DeMar DeRozan yang tampil menggila dengan mencetak 52 poin, 8 assist, dan 5 rebound.

Dilansir BolaSport.com dari NBA, itu adalah catatan poin tertinggi yang pernah dicetak seorang pemain Raptors dalam satu laga.

Berikut hasil lengkap pertandingan NBA yang digelar (1/1/2018) waktu setempat :

Orlando Magic 95-98 Brooklyn Nets
Milwaukee Bucks 127-131 Toronto Raptors
Portland Trail Blazers 124-120 Chicago Bulls
Los Angeles Lakers 96-114 Minnesota Timberwolves

*Nama tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P