Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reuni di Thailand Masters 2018, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying Bertemu Ganda Campuran Hong Kong pada Babak Pertama

By Any Hidayati - Rabu, 3 Januari 2018 | 20:17 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (kanan) berpose di podium sebagai runner-up All England 2017 di Barclaycard Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (12/3/2017). (JUSTIN TALLIS/AFP PHOTO)

Selain Goh V Shem/Tan Wee Kiong, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying menjadi wakil andalan Malaysia lainnya yang rujuk padaThailand Masters 2018.

Chan/Goh akan bertemu dengan ganda wakil Hong Kong, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung, pada babak pertama.

Seperti dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton, dua pasangan tersebut tercatat belum pernah bertemu sebelumnya.

Thailand Masters 2018 dipastikan akan menjadi pertemuan pertama mereka pada turnamen Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Chan/Goh berpisah selepas kalah padababak pertama Malaysia Open 2017, April lalu.


Pasangan ganda campuran Indonesia, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja, mengembalikan kok dari Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) pada babak pertama Malaysia terbuka di Stadion Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017).(BADMINTON INDONESIA)

Saat itu, Chan/Goh kalah dari ganda campuran Indonesia, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja, dengan skor 21-18, 19-21, 17-21.

Cedera bahu memaksa Goh harus absen dari berbagai turnamen bulu tangkis lebih dari 6 bulan.

(Baca Juga: Goh V Shem/Tan Wee Kiong Berpeluang Jadi Ganda Kedua Malaysia pada Piala Thomas 2018)

Chan pun berpasangan dengan Cheah Yee See selama ditinggal Goh untuk masa pemulihan.