Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kompetisi WTA musim 2017 diwarnai dengan persaingan sengit saat 5 nama berbeda secara bergantian menyandang status sebagai petenis tunggal putri nomor 1 dunia.
Persaingan alot itu dimungkinkan untuk berlanjut pada awal musim 2018 dengan melibatkan 3 nama petenis tunggal putri papan atas.
Garbine Muguruza (peringkat 2) dan Caroline Wozniacki (3) sama-sama berpeluang untuk memuncaki tabel ranking WTA yang saat ini diduduki Simona Halep.
Ketiga petenis tersebut harus bersaing secara tidak langsung lantaran mengikuti 3 turnamen berbeda yang digelar pada pekan pertama musim 2018.
(Baca Juga : 3 Petenis Putri Siap Panaskan Musim Kompetisi 2018 Sejak Pekan Perdana)
Namun, Simona Halep sukses mempertahankan posisinya setelah berhasil lolos ke babak perempat final Shenzhen Open 2018.
Capaian Halep tersebut tidak lepas dari gagalnya Garbine Muguruza untuk melaju lebih jauh pada ajang Brisbane International 2018.
Muguruza yang (minimal) harus menembus partai final untuk berpeluang menggeser Halep justru terpaksa mengundurkan diri pada babak 16 besar karena cedera.
Sementara itu, Caroline Wozniacki yang sebenarnya masih melaju pada Auckland Open 2018 saat ini secara matematis juga sudah tidak dapat menggeser posisi Simona Halep.
Sebelumnya, Wozniacki berpeluang menjadi petenis nomor 1 dunia andai mampu menjuarai Auckland Open 2018, dengan catatan Halep gagal menembus babak 8 besar Shenzhen Open 2018.
Meskipun berhasil mengamankan posisinya, Simona Halep mengaku jika dirinya tidak terlalu memikirikan hitung-hitungan di atas.
"Saya tidak berpikir masalah ranking dan juga soal peringkat unggulan di Australian Open 2018," kata Simona Halep dikutip BolaSport.com.
@simonahalep is through!!! She’ll be playing Aryna Sabalenka in the quarterfinals! #shenzhenopen
A post shared by Shenzhen Open (@shenzhenopen) on
Petenis asal Rumania ini juga mengaku ingin fokus terlebih dahulu pada ajang yang diikutinya saat ini.
"Saya akan tetap melakukan rutinitas dan hal yang sama. Saya hanya berpikir tentang pertandingan besok (hari ini-red)," ujar Halep usai melawan Duan Ying-ying, Rabu (3/1/2018).
Pada babak perempat final Shenzhen Open 2018, Kamis (4/1/2018), Simona Halep akan menghadapi petenis asal Belarusia, Aryna Sabalenka.