Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tindakan sportif yang dilakukan petenis putra nomor tiga dunia Grigor Dimitrov (Bulgaria) saat pertandingan perempat final Brisbane International, Jumat (5/1/2018) menuai pujian.
Bertanding melawan Edmund Kyle (Britania Raya), di Pat Rafter Arena, Australia, Dimitrov yang merebut set awal 6-3, harus mengakui keunggulan lawan di set berikutnya 6-7 tie break 3-7.
Insiden baru terjadi di set penentuan saat kedudukan imbang 4-4.
Saat Dimitrov melakukan servis, Kyle terjatuh sambil mengerang kesakitan karena mengalami cedera.
(Baca Juga: Selain Serena Williams, Ini Dia 4 Petenis Top Dunia yang Dipastikan Absen dari Australian Open 2018)
Melihat lawannya kesakitan, Dimitrov langsung berlari menyeberangi daerah permainannya untuk menolong lawannya berjalan menuju kursinya.
Super @GrigorDimitrov to the rescue...#BrisbaneTENnis pic.twitter.com/fnamDn3PQx
— Tennis TV (@TennisTV) January 5, 2018
Sontak aksi Dimitrov langsung mendapat apresiasi dari penonton yang hadir di arena tersebut.
"Pada akhirnya kesehatan adalah hal yang paling utama," kata Dimitrov selepas pertandingan.
"Saya sudah melihatnya beberapa kali, saya tahu rasanya. Saya harap kondisinya (Kyle) membaik," imbuhnya.
(Baca Juga: Pernah Alami Cedera Serupa, Nick Kyrgios Beri Saran agar Andy Murray Tidak Membedah Pinggulnya)
Setelah mendapat perawatan, Kyle akhirnya dapat melanjutkan pertandingan walau harus kembali mengakui keunggulan lawannya.
Berkat kemenangan itu, Dimitrov melaju ke babak semifinal untuk bertanding melawan petenis tuan rumah, Nick Kyrgios.
Pertandingan babak semifinal akan digelar pada hari Sabtu, 6 Januari 2018.