Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Petinju profesional Inggris, Tyson Fury, seolah tidak pernah lelah untuk mengganggu Anthony Joshua (Britania Raya).
Melalui akun sosial media pribadinya, Fury mengatakan bahwa Joshua sebagai seorang penipu.
"Jangan terkecoh dengan penipuan yang dilakukan oleh Anthony Joshua yang berusaha menaklukkan para penggemar tinju. Dia bertarung dengan laki-laki berusia 41 tahun, Wladimir Klitschko," tulis @Tyson_Fury pada Jumat (5/1/2018) dikutip BolaSport.com dari Twitter.
"Kemudian dia membuat pekerjaan sulit saat melawan Takam. Saya adalah Don sejati di kelas berat. Seandainya saja dia memiliki hati untuk melawan saya," ujar Fury.
(Baca Juga: Jadi Pemain Nomor Satu Dunia, Viktor Axelsen Terinspirasi Legenda Denmark)
Don't be fooled by this fraud @anthonyfjoshua trying to con the boxing fans, he struggled with a 41yo man in Wladimir after I schooled him! Then made hard work of takam who took fight on 11 days notice, I'm the real Don of the heavyweights if only he had the heart to fight me?
— TYSON2FASTFURY (@Tyson_Fury) January 5, 2018
Joshua (20-0, 20 KO) saat ini menjadi bintang tinju terbesar dengan mengoleksi tiga sabuk juara dunia, WBA, IBO, dan IBF.
Petinju berusia 28 tahun itu sedang mempersiapkan diri untuk melakukan perebutan gelar juara WBO, Joseph Parker (24-0, 18 KO) pada Maret atau April 2018.
Pertarungan unifikasi Joshua melawan Parker akan segera dilakukan.
Setelah bertarung melawan Parker, Fury ingin menantang Joshua.
(Baca Juga: Viktor Axelsen Beri Pujian untuk Bulu Tangkis Negara Ini)