Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sembilan cabang olahraga (cabor) akan menyelenggarakan test event Asian Games 2018 di Jakarta pada 8-18 Februari mendatang.
Kesembilan cabor itu ialah panahan, atletik, basket, voli, taekwondo, angkat besi, tinju, pencak silat, dan sepak bola.
Sebanyak 31 negara dijadwalkan ikut serta pada test event yang akan menjadi evaluasi Indonesia menuju Asian Games 2018.
Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc) akan menggunakan ajang ini sebagai acuan dan bahan evaluasi menuju Asian Games 2018 yang saat ini pelaksanaannya kurang dari 215 hari.
(Baca juga: Australian Open 2018 - Novak Djokovic Turut Melangkah ke Babak Kedua)
Berikut jadwal test event Asian Games 2018 yang diperkirakan diikuti 1.991 atlet.
Jadwal Test Event Asian Games 2018
Cabang Nomor Pertandingan Tanggal Venue
Panahan 8 Nomor 10-16 Februari Lapangan Panahan GBK
Atletik 40 Nomor 11-14 Februari Stadion Utama GBK
Basket 1 Nomor 8-14 Februari Istora Senayan
Voli 1 Nomor 10-15 Februari Tenis Indoor GBK
Taekwondo 14 Nomor 10-13 Februari JIEXPO Kemayoran Hall A2 & A 3
Angkat Besi 14 Nomor 11-14 Februari JEIXPO Hall A1
Tinju 10 Nomor 11-17 Februari JEIXPO Hall C1&C3
Pencak Silat 16 Nomor 10-17 Februari Padepokan Silat TMII
Sepak Bola 1 Nomor 10-18 Februari Stadion Utama GBK
Jadwal ini bisa berubah dikarenakan jumlah peserta yang tak memenuhi kuota.
Dengan kata lain, test event bisa dibatalkan karena peserta kurang dari empat negara.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on