Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan petenis nomor satu dunia, Maria Sharapova (Rusia( gagal melaju ke babak keempat Australian Open 2018.
Langkah Maria Sharapova harus terhenti di babak ketiga setelah ditumbangkan Angelique Kerber (Jerman) dengan skor 6-1, 6-3.
"Saya memiliki banyak kenangan hebat dari arena ini. Arena ini sangat spesial bagi saya dan dengan kalian, ini bahkan menjadi lebih spesial," kata Angelique Kerber seusai laga.
Pada pertandingan yang berlangsung di Rob Laver Arena, Melbourne, Sabtu (20/1/2018), Angelique Kerber memulai pertandingan lebih baik.
Pada set pertama, petenis berkebangsaan Jerman itu bahkan mampu unggul dengan skor 2-0.
(Baca juga: Valentino Rossi Sudah Berjasa Besar bagi MotoGP)
Kerber akhirnya menguasai set ini dan merebut kemenangan.
Pada set kedua, Maria Sharapova kembali tertinggal skor 2-0 dari sang lawan.
Namun, dia berhasil mampu bangkit dan sempat menyamakan skor pada dua gim berikutnya
Sempat ada harapan ketika Maria Sharapova berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 atas Angelique Kerber.
Namun kemudian Maria Sharapova mulai kewalahan menghadapi petenis nomor 16 dunia tersebut, set kedua berakhir dengan skor 6-3.
Di babak 16 besar nanti, Angelique Kerber akan berhadapan dengan pemenang antara Su Wei Hsieh (Taiwan) dan Agnieszka Radwanska (Polandia).
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on