Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua wakil terakhir Indonesia telah bertanding semifinal Malaysia Masters 2018, Sabtu (20/1/2018).
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses membuka kemenangan bagi Indonesia.
Ganda putra andalan Indonesia tersebut berhasil comeback dan merebut kemenangan 15-21, 21-16, 21-17 atas duo Mads.
Peringjat ke-16 dunia tersebut butuh waktu 65 menit untuk memastikan tiket ke partai puncak.
Namun, keberhasilan Fajar/Rian tak diikuti oleh pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Ganda campuran terakhir Indonesia tersebut kalah dua gim langsung dari wakil China Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Hafiz/Gloria kalah 13-21, 16-21 dari Zheng/Huang dalam waktu 29 menit.
Hasil ini membuat Indonesia tinggal menyisakan satu wakil di final Malaysia Masters 2018.
(Baca Juga: Direktur McLaren Yakin Hadapi Musim 2018 bersama Pemasok Anyar)
Berikut ini hasil lengkap 2 wakil Indonesia di semifinal Malaysia Masters 2018, Sabtu (20/1/2018):
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (menang) vs Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding (Denmark) - 15-21, 21-16, 21-17 (65 menit)
2. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) (menang) - 13-21, 16-21 (29 menit)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on