Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC 220 - Stipe Miocic dan Daniel Cormier Sukses Pertahankan Gelar Juara Berkat Pengalaman

By Doddy Wiratama - Minggu, 21 Januari 2018 | 13:18 WIB
Stipe Miocic (kanan) saat berhadapan dengan Francis Ngganou pada ajang UFC 220 yang digelar Sabtu (20/1/2018) malam waktu Amerika Serikat. (twitter.com/UFC)

Ajang pay per view UFC 220 baru saja usai digelar pada Sabtu (20/1/2018) malam waktu Amerika Serikat atau Minggu siang WIB.

Sebanyak sebelas laga dipertandingkan pada ajang UFC 220 yang digelar di TD Garden, Boston, Amerika Serikat.

Pada main card, terdapat dua pertarungan yang digelar untuk memperebutkan sabuk juara UFC

Daniel Cormier ditantang oleh Volkan Oezdemir untuk mempertahankan sabuk UFC Lightheavyweight Championship.

Sementara pada laga puncak UFC 220, terjadi duel perebutan gelar kelas berat antara sang juara, Stipe Miocic, melawan Francis Ngannou.

(Baca Juga : Terkenal dan Berprestasi, 5 Atlet Ini Ternyata Sempat Berjuang Melawan Depresi)

Pada laga co-main event, Daniel Cormier berhasil mempertahankan gelarnya dari ancaman Volkan Oezdemir.

Dari data yang didapat BolaSport.com, Oezdemir sebenarnya tampil lebih agresif pada ronde pertama dengan melayangkan 41 pukulan tepat sasaran berbanding 29 dari Cormier.

Namun, Daniel Cormier yang sepuluh tahun lebih tua menunjukkan kematangan tekniknya pada ronde kedua.

Petarung 38 tahun itu melancarkan pukulan bertubi-tubi saat tubuh Oezdemir terkunci tanpa perlindungan dan memaksa wasit menghentikan pertandingan.

Sementara pada laga puncak UFC 220, Stipe Miocic harus menghadapi petarung yang terkenal memilki tinjuan maut, Francis Ngannou.

Seakan sudah menyadari kelebihan Ngannou tersebut, Miocic melakukan strategi dengan kerap merapatkan tubuhnya dengan lawan dan mencoba melakukan takedown.

Sepanjang laga yang berlangsung 5 ronde tersebut, Stipe Miocic tercatat 14 kali melakukan percobaan takedown dan 6 di antaranya berhasil.

Takedown yang dilakukan membuat Miocic mampu mengendalikan pertandingan dan juga menguras stamina Ngannou.

Strategi ini tampaknya juga berhasil meredam agresivitas Francis Ngannou di mana petarung 31 tahun ini hanya mampu mendaratkan 33 pukulan dari 126 percobaan.

Stipe Miocic pun diputuskan juri sebagai pemenang dan berhasil mempertahankan sabuk UFC Heavyweight Championship.

Berikut hasil lengkap pertandingan UFC 220 yang digelar Sabtu (20/1/2018) waktu Amerika Serikat:

Main Card

Stipe Miocic (c) vs. Francis Ngannou
Daniel Cormier (c) def. Volkan Oezdemir
Calvin Kattar def. Shane Burgos
Gian Villante def. Francimar Barroso
Rob Font def. Thomas Almeida

Preliminary Card

Kyle Bochniak def. Brandon Davis
Abdul Razak Alhassan def. Sabah Homasi
Dustin Ortiz def. Alexandre Pantoja
Julio Arce def. Dan Ige

Early Perliminary Card

Enrique Barzola def. Matt Bessette
Islam Makhachev def. Gleison Tibau

*def=defeat=mengalahkan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P