Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wow! Hari Pertama Indonesia Masters 2018 Suguhkan 8 Perang Saudara Wakil Indonesia

By Any Hidayati - Senin, 22 Januari 2018 | 18:22 WIB
Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir berhasil meraih gelar juara dunia bulu tangkis setelah mengalahkan Zheng Siwei/Chen Qingchen di partai final yang diadakan Minggu (28/8/2017). (BADMINTON PHOTO)

Hari pertama Indonesia Masters 2018 akan bergulir pada Selasa (23/1/2018) di Istora Senayan, Jakarta.

Indonesia mengirim skuat terbaik untuk menyelamatkan muka di depan publik sendiri.

Namun, hal ironi terjadi pada hari pertama yang menampilkan pertandingan kualifikasi dan babak pertama pada sektor ganda campuran.

Tercatat ada 8 perang saudara yang tersaji pada turnamen yang tahun ini masuk grade 2 level 4 atau World Tour Super 500 tersebut.

Satu dari 8 perang saudara wakil Indonesia tersebut terjadi pada babak pertama sektor ganda campuran.


Ganda campuran Indonesia, Riky Widianto (kiri) yang berpasangan dengan Masita Mahmudin.(pbdjarum.org)

Pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Riky Widianto/Masita Mahmudin harus bertarung demi satu tiket menuju babak kedua Indonesia Masters 2018.

Selain dua pasangan tersebut, sebanyak 14 pasangan akan saling sikut demi tiket ke babak utama.

(Baca Juga: Tony Parker Tak Lagi Ada di Starting Line-up San Antonio Spurs)

Berikut ini 8 perang saudara wakil Indonesia yang tersaji pada hari pertama Indonesia Masters 2018, Selasa (23/1/2018):