Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2018 - Cedera Jadi Alasan Terhentinya Tren Positif Tunggal Putri Nomor 4 Dunia Ini

By Doddy Wiratama - Selasa, 23 Januari 2018 | 17:32 WIB
Petenis putri asal Ukraina, Elina Svitolina, saat bertanding pada babak perempat final Australian Open 2018 yang digelar Selasa (23/1/2018). (twitter.com/australianopen)

Start positif yang dilakukan Elina Svitolina pada awal musim kompetisi tenis 2018 akhirnya harus terhenti.

Sebelumnya, Elina Svitolina sukses membuka musim 2018 dengan meraih sembilan kemenangan secara beruntun.

Berkat rentetan hasil positif tersebut, petenis putri asal Ukraina ini mampu menjuarai turnamen Brisbane International 2018 dan juga menembus babak perempat final Australian Open 2018.

Namun sayang, langkah Elina Svitolina terhenti saat bertemu dengan Elise Mertens pada babak 8 besar Australian Open 2018, Selasa (23/1/2018).

(Baca Juga : Australian Open 2018 - Buat Kejutan, Petenis Belgia Ini Pijak Semifinal Grand Slam Pertamanya)

Bermain di Rod Laver Arena, Svitolina harus mengakui keunggulan Mertens dengan skor 3-6, 0-6, pada laga yang berlangsung selama 73 menit.

Usai pertandingan, Elina Svitolina mengaku mengalami cedera pinggul yang membuat tunggal putri nomor 4 dunia itu tampil tidak maksimal.

"Saya tidak siap menampilkan level permainan tenis yang baik," kata Svitolina dikutip BolaSport.com dari WTA Tennis.

"Mertens adalah pemain yang bagus dan berada pada level yang baik. Saya tak bisa mengimbanginya karena laga ini sangat berat bagi saya secara fisik."

Setelah tersingkir dari Australian Open 2018, Elina Svitolina pun mengunggah sebuah foto dalam akun Instagram pribadinya.

 

Thanks #Australia for memorable moments and weeks  #keepgrinding

A post shared by Elina Svitolina (@elisvitolina) on

Petenis 23 tahun itu mengucapkan terima kasih pada publik Australia yang telah memberikan kenangan indah selama 3 minggu terakhir.

Tepat setelah Australian Open 2018, kompetisi tenis putri (WTA) akan berlanjut dengan gelaran 2 turnamen sebelum akhirnya Qatar Open 2018 bergulir mulai 12 Februari 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P