Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Emas Jadi Target PB FORKI di Asian Games 2018

By Imadudin Adam - Kamis, 25 Januari 2018 | 10:55 WIB
Pelatnas Karate dalam mempersiapkan SEA Games Ke 29 (29/7/2017). (HERKAYANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM)

Dua medali emas jadi target Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) di gelaran Asian Games 2018. Penulis: Victory Arrival Hutauruk  

Hal ini menjadi diakui Sekjen Pengurus Besar (PB) FORKI Pusat, Lumban Sianipar sebagai tantangan untuk dapat dipenuhi.

"Kita dari Pemerintah melalui Kemenpora untuk cabang karate memang hanya ditargetkan satu medali emas. Namun kita usahakan untuk bisa meraih dua medali emas," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Tribunnews.com.
 
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Mengenang Giorgio Chinaglia, Simbol Lazio yang Disangka Santo oleh Putri Donald Trump)
 
Untuk memenuhi target tersebut, saat ini terdapat 14 atlet yang saat ini sedang mengikuti pelatnas di Jakarta.

"Kita tahu di tingkat Asia akan lebih berat, namun kita akan persiapkan atlet dengan pemusatan pelatihan yang lebih keras. Untuk para atlet minggu depan kita akan umumkan siapa saja nama-namany setelah seleksi," pungkasnya.

Sebelumnya, terdapat empat karateka yang berhasil meraih medali pada Sea Games Malaysia 2017, yang mengikuti seleksi Pelatnas Asia Games 2018 diantaranya Iwan Sirait, Srunita Sari Sukatendel, Jintar Simanjuntak, Desynta Banurea.