Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Didiknya Kembali Sabet Gelar Juara, Ini Unggahan Rendah Hati Coach Herry IP

By Any Hidayati - Senin, 29 Januari 2018 | 12:07 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2018). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses di Malaysia, ganda putra kembali sukses di turnamen Indonesia Masters 2018.

Pada Minggu (28/1/2018), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses menjadi kampiun di depan publik Istora Senayan, Jakarta.

Ganda putra berjuluk The Minions tersebut sukses menumbangkan wakil China, Li Junhui/Liu Yuchen, di final Indonesia Masters 2018.

Marcus/Kevin menang rubber games dengan skor 11-21, 21-10, 21-16.

Ganda putra nomor satu dunia tersebut meneruskan tren positif yang dibuat Fajar/Rian saat juara di Malaysia Masters 2018 pekan lalu.


Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di podium Malaysia Masters 2018 setelah menang 14-21, 24-22, 21-13 atas ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong pada Minggu (21/1/2018) di Axiata Arena, Bukit Jlil, Kuala Lumpur.(BADMINTONWORLD.TV)

Kemenangan ini dimaknai sang pelatih, Herry Iman Piengardi, sebagai sebuah berkat dari Tuhan.

Pada Senin (29/1/2018), Herry IP mengunggah sebuah foto ketika dirinya duduk di pinggir lapangan menyaksikan final Marcus/Kevin.

(Baca Juga: Cedera Parah, DeMarcus Cousins Lehilangan Posisinya di NBA All Star Games 2018)

Tampak Herry yang kompak mengenakan jersey kuning seperti anak didiknya duduk dengan posisi seperti sedang berdoa sambil memejamkan mata.

"Thank You God," tulis akun Instagram @herry_ip.

 

THANK YOU GOD.

A post shared by MD Indonesian badminton coach (@herry_ip) on

Unggahan ini mendapat ribuan komentar dari netizen yang mengucapkan selamat kepada pelatih yang sukses mencetak ganda putra terbaik Indonesia tersebut.

"Selamat coach," tulis @ulfinurmala.

"Congrats coach," kata @i.m.harry06.

"Selamat coach dan terima kasih," ujar @jokoing.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P