Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Pengurus Besar Persatuan Angkat Berat, Binaraga, dan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABBSI), Dirdja Wihardja memastikan pihaknya akan mendampingi Deni dalam mengklarifikasi isu perselingkuhan yang menerpa sang atlet.
Hal itu dipastikan oleh Dirdja saat dihubungi oleh BolaSport.com melalui sambungan telepon pada Selasa (30/1/2018) sore.
"Tadi pagi pengurus dan Deni sudah dipanggil untuk membahas apa masalahnya. Dalam hal ini masalah keluarga dan yang penting adalah menyelesaikannya secara kekeluargaan," kata Dirdja.
(Baca juga: Klarifikasi Atlet Angkat Besi Nasional soal Tuduhan Perselingkuhan)
"Masalah ini jangan sampai mengganggu persiapan dia untuk Asian Games. Intinya tadi sudah dijelaskan dan diklarifikasi oleh Deni," tutur Dirdja.
Dirdja juga menyatakan Wakil Ketua Umum PB PABSSI Joko Pramono sudah bertemu dengan Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) Gatot S. Dewabroto.
Joko menemui Gatot untuk membahas persoalan Deni agar ke depannya bisa lebih jelas.
"Besok (Rabu, 31 Januari 2018), kemungkinan bakal ada konferensi pers di Kemenpora mengenai Deni. Selanjutnya bisa ditanyakan langsung ke Pak Joko," ujar Dirdja.
"Pak Joko juga sudah bertemu Pak Gatot supaya masalah ini clear," ucap dia menambahkan.
(Baca juga: Isu Perselingkuhan Tak Ganggu Persiapan Deni untuk Asian Games 2018)