Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Promotor tinju, Eddie Hearn, mengatakan bahwa dirinya tetap ingin mempertahankan tradisi perihal ring girls (gadis ring).
Promotor Anthony Joshua itu bereaksi dengan langkah Formula 1 yang memutuskan mengakhiri tradisi grid girls pada musim 2018.
Menurut mereka, kehadiran grid girls tidak relevan dengan ajang Formula 1 dan penggemar di seluruh dunia.
"Gadis ring telah menjadi bagian dari sejarah tinju selama bertahun-tahun," kata Eddie Hearn dilansir BolaSport.com dari BoxingScene.
"Sejauh yang saya tahu, darts masih memiliki penari di panggung pertunjukan, tapi gadis yang berjalan di panggung sebenarnya tidak perlu."
(Baca juga: India Open 2018 - Jadwal Tanding 6 Wakil Indonesia pada Babak Perempat Final)
Eddie Hearn menambahkan bahwa kehadiran gadis ring tidak ada hubungannya dengan seksisme atau feminisme.
Terlebih tradisi tersebut sudah berlangsung lama dalam dunia tinju.
"Dari sudut pandang tinju, kami ingin mempertahankan tradisi olahraga dan menurut saya itu tidak ada hubungannya dengan seksisme atau feminisme."
"Ini hanyalah bagian dari tinju dan sampai kami diberitahu sebaliknya," ujar Eddie Hearn.
Selain tinju, Dorna selaku promotor MotoGP juga mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menghilangkan kehadiran gadis payung di grid.