Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

India Open 2018 - Pemain Ini Raih Kemenangan Terbesar Sepanjang Karier Setelah Kalahkan Peraih Medali Emas Olimpiade

By Susi Lestari - Sabtu, 3 Februari 2018 | 10:52 WIB
Pemain tunggal putri Hong Kong, Cheung Ngan Yi, berhasil mengalahkan Carolina Marin (Spanyol) pada babak perempat final India Open 2018, Jumat (2/2/2018). (BWFBADMINTON.COM)

Pebulu tangkis tunggal putri Hong Kong, Cheung Ngan Yi, mencatatkan kemenangan terbesar sepanjang kariernya pada babak perempat final turnamen India Open 2018.

Kemenangan tersbeut ditorehkan Cheung seusai mengalahkan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 asal Spanyol, Carolina Marin.

Bermain di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Jumat (2/2/2018), Cheung mampu menundukkan perlawanan Marin dua game langsung dengan skor 21-12, 21-19.

Pada saat pertandingan, Cheung sudah memberikan perlawanan ketat kepada Marin hingga akhirnya bisa memetik kemenangan dengan skor terpaut jauh 21-12.

(Baca Juga: India Open 2018 - Pemain Ini Puas Bisa Menyingkirkan Kidambi Srikanth di Babak Kedua)

Di gim kedua, Cheung pun mampu menuntaskan pertandingan melawan Marin dengan baik dan akhirnya membuatnya melaju ke semifinal pertamanya sejak 2017 tepatnya pada turnamen Macau Open, November lalu.

Seusai Macau Open, Cheung mengakui bahw dirinya selalu terhenti pada babak pertama dan pemain berusia 24 tahun itu pun tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya untuk mendapatkan kemenangan terbaik sepanjang karier setelah mengalahkan Marin.

"Tahun lalu, saya tidak melakukannya dengan baik. Jadi ada sedikit kepercayaan diri," kata Cheung setelah pertandingan dikutip BolaSport.com dari laman resmi BWF.

"Ini pertama kalinya saya mengalahkan juara Olimpiade. Jadi ini adalah kemenangan terbesar dalam karir saya," kata Cheung lagi.

Setelah mengalahkan Marin, kini Cheung bersiap untuk berlaga pada babak semifinal.