Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berstatus Unggulan 1, Pusarla Venkata Sindhu Butuhkan Hal Ini Untuk Hadapi Ratchanok Intanon

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 3 Februari 2018 | 15:43 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, berpose di podium sebagai runner-up pada BWF Superseries Finals 2017 di Hamdan Sports Complex, Dubai, Minggu (17/12/2017). (GIUSEPPE CACACE/AFP PHOTO)

Berstatus sebagai unggulan satu India Open 2018, pebulu tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu tampaknya enggan Jemawa.

Bertanding di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, India, pebulu tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu akan bertemu dengan unggulan ketiga India Open 2018, Ratchanok Intanon pada Sabtu (3/2/2018).

Kedua pebulu tangkis cantik ini akan saling bersaing memperebutkan tiket final India Open 2018.

Menghadapi Intanon yang berstatus unggulan ketiga, Sindhu tampak tak jemawa dan tetap waspada.

Pasalnya, sebelum menghadapi Intanon pada pertandingan semifinal kali ini, Sindhu tetap membutuhkan doa dari para pendukungnya.

Hal tersebut disampaikannya lewat akun media sosial Instagramnya pada Jumat (2/2/2018).

(Baca juga : Perkenalkan, Inilah Marketing Cantik Bali United yang Bisa Bikin Hati Meleleh Karena Pesonanya)

Sindhu mengunggah foto kala dirinya di lapangan pertandingan dengan caption berisi permintaan agar pendukungnya mendoakan dirinya berhasil menaklukan Ratchanok.

"Semua sudah ditetapkan untuk semi final, besok saya akan melawan Ratchanok dari Thailand, Doakan aku beruntung," tulis Sindhu.