Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

India Open 2018 - Marcus/Kevin dan Waktu 125 Menit yang Dibutuhkan untuk ke Final

By Susi Lestari - Minggu, 4 Februari 2018 | 13:48 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. melakukan tos seusai memastikan diri ke final India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Sabtu (3/2/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, membutuhkan waktu total 125 menit berlaga untuk mencapai babak final India Open 2018.

Waktu tersebut berasal dari total keseluruhan laga yang harus dilewati oleh Marcus/Kevin dari babak pertama hingga semifinal.

Sebagai ganda putra nomor satu dunia, daya takluk pasangan yang memiliki julukan The Minions tidaklah terbantahkan.

Mengikuti empat turnamen beruntun, China Open 2017, Hong Kong Open 2017, BWF Superseries Finals 2017, hingga Indonesia Masters 2018, Marcus/Kevin belum pernah terkalahkan atau bisa dibilang selalu menjadi pemenang.

(Baca Juga: India Open 2018 - Pemain Tunggal Putri Ini Sukses Membuat Tuan Rumah Sakit Hati)

Pada turnamen kelima berturut-turut yang diikuti, The Minions pun membuktikan sekali lagi, mereka semakin manajamkan taring ke semua lawan.

Dikutip BolaSport.com dari Tournament Software, empat pertandingan yang dilakoni Marcus/Kevin semuanya dimenangi dua game langsung dalam waktu kurang dari 40 menit.

Pada babak pertama, Marcus/Kevin hanya membutuhkan waktu 26 menit untuk mengakhiri perlawanan ganda putra Denmark, Kasper Antonsen/Niclas Nohr, dengan skor 21-13, 21-16.

Selanjutnya pada babak kedua, Marcus/Kevin kembali meraih kemenangan atas wakil Thailand, Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash, dengan skor 21018, 28-26, dalam waktu 39 menit.

Pada babak ketiga atau perempat final, kemenangan straight game kembali ditorehkan lagi oleh The Minions saat menghadapi wakil tuan rumah, Manu Attri/Reddy B. Sumeeth, dalam waktu 33 menit dengan skor 21-19, 21-19.

Pada laga semifinal, Marcus/Kevin pun mampu mengalahkan sesama wakil Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dalam waktu 27 menit dengan skor 21-11, 21-16.

(Baca Juga: India Open 2018 - Jadwal Pertandingan 3 Wakil Indonesia di Babak Final, Mampukah Marcus/Kevin Cetak 'Hat-trick'?)

Jika ditotal, waktu yang dibutuhkan Marcus/Kevin untuk sampai ke final sebanyak 125 menit atau 2 jam 5 menit.

Selanjutnya pada partai final, Marcus/Kevin sudah ditunggu wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Pertandingan final antara Marcus/Kevin melawan Astrup/Rasmussen akan digelar di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Minggu (4/2/2018) mulai pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 15.30 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P