Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kejuaraan Asia Beregu 2018 siap digelar pada 6-11 Februari mendatang di Stadium Sultan Abdul Halim, Alor Setar, Kedah, Malaysia.
Turnamen dengan format regu yang memainkan lima pertandingan dalam satu partai itu akan menjadi ajang kualifikasi menuju Piala Thomas dan Uber tahun ini.
Nantinya, setiap negara peserta akan melakoni laga dalam fase grup terlebih dahulu.
Tim putra Indonesia yang berada di Grup D akan bersaing dengan India, Filipina, dan Maladewa.
Adapun, tim putri Indonesia yang menempati Grup Z bakal menjumpai rival yakni China dan Singapura.
Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, para Srikandi Merah Putih akan menghadapi Singapura pada laga pertama penyisihan grup pada pukul 08.00 WIB.
Sementara itu, tim putra Indonesia bakal menjumpai Maladewa pada pukul 18.00 WIB.
(Baca Juga: Kutukan Super Bowl Terus Berlanjut, Giliran Tom Brady yang Ketiban Sial)
Berikut daftar pebulu tangkis putra dan putri Indonesia pada Kejuaraan Asia Beregu 2018:
Tim Putri