Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anthony Joshua Mengaku Tak Peduli dengan Isu Floyd Mayweather ke MMA

By Nugyasa Laksamana - Senin, 5 Februari 2018 | 18:55 WIB
Perang urat syaraf sudah dilakukan Conor McGregor dan Floyd Mayweather pada acara timbang badan jelang pertarungan keduanya, Jumat (25/8/2017). (AFP)

Isu yang menyebut Floyd Mayweather Jr akan menjajal panggung seni bela diri campuran (mixed martial arts/MMA) rupanya tak membuat Anthony Joshua tergiur untuk berkomentar mengenai hal tersebut.

Beberapa pekan terakhir, Mayweather dirumorkan bakal melakukan pertarungan ulang dengan bintang Ultimate Fighting Championship (UFC), Conor McGregor.

Namun,

duel ulangan tersebut kabarnya tak lagi digelar di atas ring tinju, melainkan di arena MMA yang notabene merupakan cabang olahraga asli McGregor.

(Baca juga: Kalau Mayweather Tidak Jadi Tampil di UFC, Hal Itu akan Menghantui Hingga Sisa Hidupnya)

Terkait isu Mayweather ke MMA, Joshua selaku petinju turut dimintai komentarnya oleh salah seorang jurnalis dari Fight Hype.

Akan tetapi, pemegang sabuk gelar juara kelas berat versi WBA (Super), IBF, dan IBO itu mengaku tak peduli dengan rumor tersebut.

"Saya tidak tahu tentang hal itu. Itu adalah urusan Mayweather. Anda harus bertanya kepada Mayweather. Saya tidak terlalu peduli dengan hal itu," kata Joshua.


Petinju asal Inggris, Anthony Joshua, saat menghadiri sesi konferensi jelang laga kontra Wladimir Klitschko (Ukraina) di London, Inggris, 28 April 2017.(AFP PHOTO)

"Saya hanya fokus kepada diri saya sendiri. Saya tidak terlalu tertarik dengan apa yang orang lain lakukan," tutur dia menambahkan.