Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masuk 8 Besar India Open 2018, Peringkat Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta Kembali Melejit

By Any Hidayati - Jumat, 9 Februari 2018 | 16:42 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, mengembalikan kok ke arah Cao Tong Wei/Yu Zheng (China) pada partai keempat Kejuaraan Beregu Asia 2018. Della/Rizki Menang 21-14, 19-21, 23-21 di Stadium Sultan Abdul Halim, Kamis (8/2/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Peringkat pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, kembali naik pada pekan ke-6 musim 2018 sejak Kamis (8/2/2018).

Della/Rizki sukses menembus perempat final India Open 2018 sebelum terhenti di tangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Perang saudara tersebut memaksa Della/Rizki mengakui keunggulan Greysia/Apriyani dengan skor 16-21, 9-21.

Meski gagal lolos ke final, Della/Rizki sukses mempertahankan konsistensi mereka dengan masuk 8 besar selama tiga kali beruntun sejak Thailand Masters, Indonesia Masters, dan India Open 2018.

(Baca Juga: Empat Atletnya Terpilih Masuk Timnas Anggar Indonesia di Asian Games 2018, PB IKASI Kaltim Terkejut)

Berkat kesuksesan tersebut, Della/Rizki kembali mencicipi kenaikan peringkat pada pekan ini.

Juara Dutch Open 2017 tersebut naik 12 setrip dan kini berada di urutan ke-29 dunia.


Pasangan Ni Ketut Mahadewi Istarani (kiri)/Anggia Shitta Awanda bersama Della Destiara Haris (kanan)/Rizki Amelia Pradipta setelah partai all Indonesia final di Belanda Terbuka 2017, Minggu (15/10/2017). Della/Rizki menang 21-17, 21-16 atas Ni Ketut/Anggia.(badzine.net)

Della/Rizki pun semakin mengukuhkan diri sebagai ganda putri ketiga terbaik Indonesia jika dilihat dari peringkat bulu tangkis dunia.

Greysia/Apriyani masih berada di urutan ke-7 dunia setelah meraih gelar juara pada India Open 2018.

(Baca Juga: Daftar Harga Tiket Pertandingan Test Event Asian Games 2018)

Adapun Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani berada di urutan ke-14 dunia.

Tiga ganda putri terbaik Indonesia tersebut kini tengah berjuang di Kejuaraan Beregu Asia 2018 yang berlangsung di Alor Setar, Malaysia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P