Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pekanbaru dipercaya oleh PB Djarum menjadi tuan rumah Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2018. Penulis: Rino Syahril
Artinya, Atlet bulutangkis cadet dan junior Riau yang berusia 6 sampai 14 tahun memiliki kesempatan untuk bergabung dengan klub bulutangkis ternama tersebut.
Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis di Pekanbaru akan dilaksanakan 24-26 Maret 2017 di Gor Angkasa, Pekanbaru.
"Untuk pendaftaran sudah dibuka sejak 1 Februari sampai 22 Maret 2018 mendatang," ujar Eri Zulhendrizal seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Pekanbaru.
Pendaftaran tambah Eri Zul, bisa dilakukan secara Online/Internet atau daftar langsung di GOR ANGKASA.
(Baca Juga: Kalahkan Sriwijaya FC, Bali United Bertemu Persija pada Final Piala Presiden 2018)
"Kemudian peserta wajib melakukan Daftar Ulang satu hari sebelum Tahap Seleksi (H-1) atau tanggal 23 Maret 2018. Dan pendaftaran ulang bisa diwakilkan oleh wali pendaftar (Orangtua, Pelatih atau Saudara)," ucap Eri Zul.
Sedangkan berkas kelengkapan yang diperlukan untuk melakukan Daftar Ulang jelas Eri Zul adalah data Utama, Foto Berwarna 4X6 (1 lembar), Fotokopi Akta Kelahiran (1 lembar), Fotokopi Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) Sekolah Dasar (1 lembar) atau Surat Keterangan Tamat Belajar Taman Kanak-Kanak (1 lembar).
(Baca Juga: Hati-hati, Persija Terancam Babak Belur di Liga 1 2018)
"Lalu Fotokopi Rapor SD (Sekolah Dasar), Fotokopi Kartu Keluarga. Sedangkan Data Pendukung adalah Fotokopi Bukti Prestasi (Piagam atau foto piala, Max 3 lembar)," ungkap Eri Zul.
Peserta adalah Warga Negara Indonesia yang memiliki teknik dasar bermain Bulutangkis. Peserta juga diharapkan sudah mendapatkan pelatihan dari klub atau pelatihan privat.
Audisi tersebut ada tiga kategori umur yakni U-11 (untuk peserta dengan umur 6-10 tahun/kelahiran tahun 2008 – 2012), berlaku untuk putra dan putri, U-13 (untuk peserta dengan umur 11-12 tahun/kelahiran tahun 2006 dan 2007), berlaku untuk putra dan putri, U-15 (untuk peserta dengan umur 13-14 tahun/kelahiran tahun 2004 dan 2005), berlaku untuk putra dan putri.
Untuk persiapannya kata Eri Zul lagi, PB Djarum sudah melakukan peninjauan tempat audisi beasiswa djarum di GOR Angkasa. "Oleh karena itu kita himbau kepada atlet Riau yang masuk dalam tiga kategori diatas segera mebdaftar, karena pendaftaran masih panjang," papar Eri Zul.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on