Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Diserbu Warganet Korea Selatan, Atlet asal Kanada ini Akhirnya Angkat Bicara

By Imadudin Adam - Selasa, 20 Februari 2018 | 07:17 WIB
Kim Boutin (Sympatico)

Beberapa hari yang lalu, atlet Kanada, Kim Boutin mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari warganet Korea Selatan setelah dianggap merebut medali yang seharusnya milik atlet asal Korea Selatan Choi Min-jeong.

Kim sempat terganggu dengan perlakuan tersebut, namun saat ini dirinya mengaku tidak lagi merasa terganggu.

Menurutnya sikap buruk yang ditunjukkan sebagian warga Korea Selatan padanya tidak mewakili seluruh masyarakat Korea Selatan.

"Saya rasa tidak semua orang Korea bersikap seperti itu. Saya sangat suka negara ini. Apa yang mereka lakukan pada saya tentu saja itu sangat menyakitkan. Tetapi saya tidak marah," ujar Boutin seperti dikutip Bolasport.com dari Warta Kota.

Awal pekan ini, Choi Min-jeong gagal merebut medali perak setelah finish di posisi kedua pada perlombaan nomor 500 meter lari skating karena didiskualifikasi.

(Baca Juga: Merasa Mendapat Perlakuan Spesial di Balai Kota DKI Jakarta, Marko Simic Sangat Berterima Kasih pada 2 Sosok Ini)

Wasit mengatakan Choi menyentuh lutut Boutin saat ia mencoba melakukan gerakan.

Akibat keputusan wasit, penggemar Korea Selatan meluapkan kemarahan mereka bahkan mengancam akan membunuh Boutin di akun Instagram dan Twitternya.

Boutin mengatakan ia mengerti kalau serangan itu hanya dilakukan oleh sejumlah orang Korea dan sekarang ia hanya akan fokus pada hal-hal yang penting saja.

"Saya rasa, yang paling penting adalah melanjutkan semuanya dan menikmati apa yang sudah kami lakukan. Saya merasa semuanya baik," papar Boutin.