Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Utak-atik Playoff IBL 2017/2018, Pelita Jaya dan Satria Muda di Posisi Aman

By Doddy Wiratama - Kamis, 22 Februari 2018 | 20:47 WIB
Shooting guard Pelita Jaya Jakarta, Xaverius Prawiro (jersery hitam, #30), berupaya melewati penjagaan pemain Satria Muda Pertamina Jakarta, Audy Bagastyo Arizanugra, pada laga Seri III Solo IBL 2017-2018 di Sritex Arena, Minggu (24/12/2017). (IBL INDONESIA)

Sementara itu, dua slot playoff divisi putih sudah pasti menjadi milik Stapac Jakarta dan Pacific Caesar Surabaya.

Berdasarkan hitung-hitungan tim BolaSport.com, posisi kedua tim tersebut sudah aman dari kejaran Satya Wacana Salatiga yang menduduki peringkat 4 (6-9).

Pada divisi merah, Garuda Bandung (peringkat 2) untuk mengamankan posisi mereka ke babak playoff IBL.

Sementara Hangtuah Sumsel (peringkat 3) masih akan bergantung dengan hasil pertandingan yang dijalani oleh Bima Perkasa Jogja (peringkat 4).

Berikut ini klasemen IBL 2017/2018 hingga sebelum gelaran seri pamungkas di Malang:

DIVISI MERAH

Peringkat Tim Main Menang Kalah
1 Satria Muda Jakarta 15 14 1
2 Garuda Bandung 15 8 7
3 Hangtuah Sumsel 15 6 9
4 Bima Perkasa Jogja 14 5 9
5 NSH Jakarta 14 2 12

DIVISI PUTIH

Peringkat Tim Main Menang Kalah
1 Pelita Jaya 14 13 1
2 Stapac Jakarta 15 10 5
3 Pacific Caesar Surabaya 14 9 5
4 Satya Wacana Salatiga 15 6 9
5 Siliwangi Bandung 15 0 15

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P