Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertarungan Ulang Conor McGregor Vs Floyd Mayweather Sulit Dilakukan Seperti Mantan yang Tak Bisa Balikan

By Susi Lestari - Kamis, 1 Maret 2018 | 09:15 WIB
Wasit Robert Byrd (tengah) memimpin jalannya duel tinju antara Floyd Mayweather Jr. (kiri) dan Conor McGregor di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (26/8/2017). (JOHN GURZINSKI/AFP PHOTO)

Mantan juara tinju kelas menengah yang tidak terbantahkan, Marvin Hagler, merasa pertarungan ulang antara Conor McGregor melawan Floyd Mayweather sepertinya sulit dilakukan.

Hal tersebut menurut mantan petinju berkebangsaan Amerika Serikat itu karena Mayweather sepertinya tidak akan keluar dari masa pensiunnya hanya untuk sekali lagi menghadapi McGregor.

Petinju kelas berat Mayweather keluar dari masa pensiun pada tahun 2017 setelah perang kata-kata dengan McGregor, dan berakhir dalam sebuah pertarungan.

Keduanya kemudian dipertemukan pada sebuah pertarungan bertajuk The Money Fight yang digadang-gadang menjadi pertarungan dengan hamburan uang luar biasa banyak sekitar 300 juta pound atau setara dengan triliunan rupiah.

(Baca Juga: Bukan China, Ini 3 Negara yang Bikin Malaysia Waspada di Piala Thomas 2018)

Di pertarungan itu, Mayweather berhasil mengukuhkan diri sebagai juara tak terbantahkan setelah mengalahkan McGregor di ronde kesepuluh.

Setelah pertarungan itu, banyak orang yang menginginkan ada duel ulang.

"Tidakkah akan menarik jika kami bisa melihat Mayweather bertarung lagi?" kata Hagler.

"namun, saya berpikir itu tidak akan terjadi. Hal itu karena kemungkinan Mayweather akan tetap pensiun dan McGregor masih memiliki masa depan yang cerah di depannya juga," sambungnya.

Usai meramalkan pertandingan ulang yang sulit terwujud, Hagler tidak lupa mendoakan agar apapun jalan yang ditempuh oleh Mayweather dan McGregor, keduanya selalu dilimpahi keberhasilan.