Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Playoff IBL 2017/2018 - Lewati Laga Menegangkan, Hangtuah Sumsel Sukses Curi Kemenangan dari Garuda Bandung

By Doddy Wiratama - Jumat, 2 Maret 2018 | 22:22 WIB
Pemain impor Garuda Bandung, Gary Jacobs Jr. (kiri) dan pemain impor BSB Hangtuah Sumsel, Keenan Palmore (kanan). (instagram.com/IBLIndonesia)

Laga perdana babak playoff IBL musim 2017/2018 antara Garuda Bandung kontra BSB Hangtuah Sumsel digelar pada Jumat (2/3/2018) di GOR C-Tra Arena, Bandung.

Pertandingan playoff divisi merah yang semula dijadwalkan berlangsung pada pukul 19.00 WIB ini sempat tertunda sekitar satu jam karena gangguan teknis.

Sesaat setelah laga dimulai, baik Garuda Bandung maupun Hantuah Sumsel tampak sama-sama telat panas.

Alhasil, pertandingan kuarter pertama pun berlangsung dengan perolehan poin yang tergolong seret.

Setelah sempat imbang pada kedudukan 5-5, Garuda Bandung sukses menjauh berkat lima poin beruntun yang dicetak oleh Surliyadin.

Namun keunggulan Garuda tersebut tak bertahan lama karena Hangtuah sukses mengejar selisih poin, bahkan membalikkan keadaan pada akhir kuarter pertama dengan balik unggul 14-12.

(Baca Juga : Playoff IBL 2017/2018 - Garuda Bandung Wajib Waspada Saat Menjamu Hangtuah Sumsel Nanti Malam)

Memasuki kuarter kedua, momentum keunggulan Hangtuah Sumsel atas Garuda Bandung ternyata terus berlanjut.

Kelly Purwanto dan juga pemain peraih rookie of the year IBL, Abraham Wenas, sukses membawa Hangtuah "ngebut" dengan mencetak 9 poin beruntun tanpa balas.

Garuda Bandung mencoba mengejar lewat Gary Jacobs dan juga tembakan jarak jauh dari Diftha Pratama.