Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

German Open 2018 - Praveen Jordan/Melati Daeva Butuh Kurang dari 30 Menit untuk Pastikan Tiket Babak Utama

By Any Hidayati - Selasa, 6 Maret 2018 | 17:29 WIB
Pasangan ganda campuran nasional Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (kiri), berpose di atas podium runner-up India Terbuka 2018, di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, India, Minggu (4/2/2018). (BADMINTON INDONESIA)

Hari pertama penyelenggaraan German Open 2018 akhirnya bergulir pada Selasa (6/3/2018).

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi wakil Indonesia pertama yang tampil di Innogy Sporthalle, Mukheim an der Rhur, Jerman.

Ganda campuran Indonesia yang baru bermain bersama selama dua bulan tersebut bertemu dangen pasangan Denmark, Kristoffer Knudsen/Isabella Nielsen.

Praveen/Melati tampil di kualifikasi untuk mendapatkan tiket ke panggung utama German Open 2018.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Masih Belum Nyaman Meski Memasuki Tahun Kedua Bersama Ducati)

Dominasi Praveen/Melati sudah terlihat sejak babak pertama dengan unggul 21-14.

Di awal babak kedua, runner-up India Open 2018 tersebut sempat tertinggal 0-2.

Namun, Praveen/Melati sukses membalikkan keadaan dan akhirnya menguasai babak kedua dengan skor 21-11.

Pertandingan singkat yang hanya berlangsung selama 23 menit itu pun menjadi milik Praveen/Melati dengan skor 21-14, 21-11.

Kemenangan ini mengantarkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melaju ke babak utama German Open 2018.