Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keterbatasan yang dimiliki justru membuat atlet berkebutuhan khusus sukses menggerakkan banyak hati untuk terinspirasi melakukan sesuatu.
Di sisi lain, menjadi atlet sekaligus sosok yang mampu menginspirasi banyak orang bukanlah perkara mudah.
Namun, para atlet difabel sukses menjalankan tugas tersebut dengan baik.
Pada sebuah survei yang dilakukan oleh Asosiasi Paralympic Inggris (BPA) atlet berkebutuhan khusus menjadi tokoh paling menginspirasi di masyarakat.
Inspirasi yang diberikan atlet berkebutuhan khusus bahkan mengalahkan atlet sepak bola atau atlet Olimpiade yang sukses naik podium.
(Baca Juga: German Open 2018 - Praveen/Melati Belum Dapat Lawan Sepadan)
Sebanyak 30% responden yang terdiri dari anak-anak dan orang dewasa muda setuju jika atlet berkebutuhan khusus memiliki magnet untuk menginspirasi banyak orang.
Pada survei yang sama menyebutkan jika olimpian hanya mendapat 21% sedangkan atlet sepakbola memperoleh 9%.
"Kami tahu jika para atlet difabel adalah atlet yang paling menginspirasi dan juga tokoh publik yang tidak kenal takut," ujar CEO BPA, Tim Hollingsworth.
Selain tidak kenal takut, atlet berkebutuhan khusus juga dinilai sukses mematahkan stigma yang berkembang di masyarakat tentang penyandang disabilitas.