Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Petinju Selandia Baru, Joseph Parker, memiliki keyakinan jika Anthony Joshua (Britania Raya) tidak akan bertarung dengan Deontay Wilder (Amerika Serikat) tahun ini.
Pembicaraan mengenai pertarungan antara Anthony Joshua dan Deontay Wilder akhir-akhir ini semakin meningkat.
Hal ini dikarenakan Deontay Wilder baru saja sukses mempertahankan gelar juara dunia versi WBC dari Luis Ortiz (Kuba).
Deontay Wilder yang kini tengah berada di atas angin menginginkan pertarungan dengan pemegang sabuk juara dunia versi IBF, IBO, dan WBA tersebut.
Namun, Joseph Parker yang akan berhadapan dengan Joshua pada 31 Maret 2018 yakin jika keduanya tetap akan bertanding ulang tahun ini.
(Baca juga: Demi Pertahankan Dovizioso-Lorenzo, Ducati Usaha Keras Cari Dukungan Sponsor Baru)
"Saya pikir rencana saya untuk tahun ini adalah melawan Joshua. Saya mengalahkannya dan kemudian pertandingan ulang, jadi itu adalah rencana saya tahun ini," kata Joseph Parker dikutip BolaSport.com dari BoxingScene.
Dalam kontrak pertarungan Joshua-Parker, memang memasukkan klausul pertarungan ulang setelah pertarungan 31 Maret mendatang sehingga jika Parker berhasil menang dalam pertarungan mendatang, dia akan kembali bertarung dengan Joshua akhir tahun ini.
Pemenang dalam pertarungan di Principality Stadium, Cardiff, mendatang akan memenangkan gelar juara dunia WBO, WBA, IBF, dan IBO.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on