Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bangga! Kenny Prasetyo Jadi Wakil Indonesia pada Turnamen FIFA di Manchester

By Fabianus Riyan Adhitama - Senin, 12 Maret 2018 | 17:36 WIB
FUT CHAMPIONS CUP (EA SPORTS)

Kabar gembira datang dari jagat E Sports tanah air, kali ini dari pemuda bernama Kenny Prasetyo.

Salah satu pemain gim FIFA Indonesia, Kenny Prasetyo termasuk dalam 64 orang yang akan berlaga turnamen Internasional FUT Champions Cup 2018.

Kenny akan berkompetisi dengan peserta lain dari seluruh penjuru dunia.

Kabar membanggakan ini diumumkan Kenny lewat akun Instagram miliknya @kennyprasetyo, Minggu (11/3/2018).

"Resmi, saya lolos untuk mengikuti FUT Champions Cup di Manchester," tulis Kenny meluapkan perasahaan bahagianya lewat caption.

(Baca Juga: David Maulana, Titisan Egy Maulana Vikri Jadi Pemain Terbaik Turnamen Jenesys)

 

It's OFFICIAL!!! That I Qualify to FUT Champions Cup in Manchester Where 64 best FIFA player in the WORLD will battle to prove who is the best FIFA player in the WORLD!!! For that I would like to say my thanks and my gratitude towards: 1. Thanks to God who made all this possible.. 2. I want to thank my parents.. my brother @nickypratomo my gf @laurensiawesterveld because u guys always believe in me.. and always give ur best support towards me no matter what people say.. 3. None of this would be possible without @fadhkarim88 Your dedication towards FUT to sacrifice ur time, to trading every single day, to build the team that made me through.. I appreciate that mate.. 4. Last but not least.. thanks for the support from fifa community specially @fut.lovers.indo and my teammate @icanikhsann @ega.rahmaditya @abdlrzkrjk @chanks_182 etc.. and of course the support from the team that also believe in me @teamnxl Wish me the best of luck in Manchester!! GG #fifa18 #futchampion #manchester

A post shared by Kenny "rainesuaL" Prasetyo (@kennyprasetyo) on

Bukan tanpa alasan, skill Kenny Prasetyo memainkan gim besutan EA Sports ini tak perlu lagi diragukan.

2017 yang lalu, Kenny sempat meraih juara pertama kompetisi FIFA 17 di ajang Binus International Game Olympics (BINGO).

Kenny sukses menyingkirkan 11 peserta lainnya dalam kompetisi tersebut.

Sebagaimana diketahui, gim FIFA 18 kini semakin digandrungi di tanah air.