Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia sudah tidak memiliki perwakilan lagi pada sektor ganda putri turnamen All England Open 2018.
Indonesia sebenarnya mengirimkan sebanyak 3 pasangan ganda putri, yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu sudah terlebih dahulu gugur pada babak pertama All England 2018 yang digelar Rabu (14/3/2018).
Sedangkan langkah Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani sama-sama kandas pada fase 16 besar, Kamis (15/3/2018).
Menariknya, kedua ganda putri Indonesia yang bertanding pada babak kedua (16 besar) menelan kekalahan dari ganda putri Jepang.
Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta harus mengakui keunggulan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi lewat straight game, 12-21 14-21.
Sedangkan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani disingkitkan oleh Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto dengan skor 18-21 15-21.
Hasil ini seperti mengulang kegagalan serupa sektor ganda putri Indonesia pada ajang All England 2017.
Pada saat itu, langkah Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani serta Greysia Polii/Rizki Amelia Pradipta juga terhenti pada babak kedua.