Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertengahan ASL 2018 Season 1 Telah Dimulai!

By Septian Tambunan - Jumat, 16 Maret 2018 | 16:53 WIB
(GARENA INDONESIA)

Pertengahan ASL Season 1 telah dimulai pada Kamis (15/3/2018)! Banyak sekali scene menarik yang terjadi pada pertandingan sebelumnya, mulai dari pencurian Dark Slayer, hingga comeback pada menit-menit terakhir.

Pencurian Dark Slayer ini bukanlah suatu hal yang mudah untuk ditiru.

GM Maraville sendiri pernah menganalisa kejadian pencurian Dark Slayer yang dilakukan tim Bigetron terhadap RRQ Nova.

Strategi Sandwich atau yang disebut formasi segitiga oleh GM Maraville diterapkan tim Bigetron, karena dapat memaksimalkan pencurian Dark Slayer hingga lebih dari 50 persen.

Tentunya kekompakan tim serta analisa perhitungan skill yang tajam juga diperlukan agar pencurian Dark Slayer tidak berakhir menjadi bencana.

Tidak hanya pencurian Dark Slayer, pada pertandingan ASL 2018 ini juga terdapat kejadian yang tidak terduga saat creep (sebutan untuk pasukan tim) dari tim Saudara E-sports mengalahkan Bigetron.

Pada ASL 2018 week 4, Saudara E-sports yang sebelumnya juga telah memenangi beberapa pertandingan secara comeback, kembali mencengangkan penonton dengan comeback ter-epic-nya.

(Baca Juga: Depak Man United dari Liga Champions, Vincenzo Montella Sebut Lawan Impian di Final)

Pada saat Bigetron menyerang base Saudara E-sport, super creep Saudara E-sports menggerogoti base Bigetron.

Walaupun hanya berbeda berapa detik, super creep Saudara E-sports akhirnya memberikan poin pertama kepada Saudara E-sports, meskipun secara keseluruhan game, Bigetron tetap menang dengan skor 2-1.