Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Petenis muda Rusia, Daria Kasatkina, sukses membuat kejutan pada partai perempat final Indian Wells Masters 2018, Jumat (16/3/2018) WIB.
Daria Kasatkina berhasil menembus semifinal Indian Wells 2018 usai mengalahkan mantan petenis tunggal putri nomor satu dunia, Angelique Kerber.
Kasatkina tampil meyakinkan dengan mengalahkan Kerber dengan skor 6-0, 6-2 dalam laga berdurasi 58 menit.
Blink and you missed @DKasatkina booking her ticket to the @BNPPARIBASOPEN semis!
Tops Kerber 6-0, 6-2. pic.twitter.com/VRj8LsnYYG
— WTA (@WTA) March 15, 2018
Dari data yang didapat BolaSport.com, ini menjadi kali pertama Daria Kasatkina sukses menembus babak 4 besar pada turnamen WTA level Mandatory Premier.
"Cuacanya (terasa) enak. Sepatu saya juga nyaman. Semuanya terasa sempurna," kata Daria Kasatkina dikutip BolaSport.com dari WTA Tennis.
"Semua yang saya tunjukkan hari ini (di pertandingan) sudah saya lakukan pada saat latihan. Jadi, saya bermain dengan sangat tenang."
Pada partai semifinal Indian Wells 2018, Daria Kasatkina akan menghadapi petenis tangguh lainnya, Venus Williams (Amerika Serikat).
(Baca Juga : Indian Wells Masters 2018 - Faktor Angin Membuat Simona Halep Berusaha Ekstra Keras)
Sementara itu, Venus Williams sukses melaju ke fase empat besar usai mengalahkan Carla Suarez Navarro (Spanyol) secara straight sets, 6-3, 6-2.
.@Venuseswilliams is into the @BNPPARIBASOPEN semifinals for the first time since 2001!
She downs Suarez Navarro, 6-3, 6-2! #BNPPO18 pic.twitter.com/IXQlUNEcWC
— WTA (@WTA) March 16, 2018
Kakak dari Serena Williams ini mengaku senang dengan kemenangan yang mengantarkannya ke semifinal Indian Wells Masters 2018.